Sabtu, 04/05/2024 20:48 WIB

Kata Tompi Soal Fadlly Zon dan Fahri Hamzah

Tompi menyayangkan sifat beberapa elit politik yang asal menelan mentah-mentah pengaduan Ratna Sarumpaet.

Tompi menganalisa foto wajah Ratna Sarumpaet sebelum menyimpulkan. (Foto : Jurnas/Ginting)

Jakarta- Indonesia sedang berduka akibat bencana alam gempa dan tsunami yang terjadi di Palu, Donggala, Sigi serta Lombok, dikejutkan dengan kabar hoax Ratna Sarumpaet yang mengaku dipukuli olerh 3 pria di Bandung, Jawa Barat. Informasi semakin ramai berkembang, karna Capre Prabowo dan juga dua Wakil Ketua DPR RI, Fadly Zon dan Fahri Hamzah membabi buta membela Ratna.

Semakin ramai, tatkala Tompi musisi yang juga dokter ahli bedah mencoba untuk menjelaskan apa yang diketahuinya secara ilmiah. Tompi  mentakan bahwa lebam di wajah Ratna Sarumpaet bukanlah dikarenakan penganiayaan, melainkan akibat operasi plastik. Ini langsung memancing reaksi keras dari Fadly Zon dan Fahri Hamzah.

Sampai akhirnya semua yang dikatakan Tompi terbukti dengan pengakuan kebohongan Ratna Sarumpaet. Ibunda artis Atiqa Hasiholan itu secara tegas mengakui bahwa tidak ada penganiayaan dan pengeroyokan pada dirinya. Tompi pada jumpa persnya langsung mengatakan, kalau kedua wakil rakyat itu ngeyel alias bebal.

“Ada beberapa politisi yang ngeyel kan. Saya sebut Fadli Zon ngeyel, Fahri Hamzah ngeyel, Andi Arif juga ngeyel. Sekarang sudah terbuktikan dengan pengakuan Ibu Ratna, kata Tompi di kawasan Pakubuwono, Jakarta Selatan, Rabu (3/10/2018).

Tompi pun memaklumi sifar keras kepala dari beberapa politisi yang sempat memojokkan dan meragukan apa yang diungkapkannya. Bagi Tompi, sifat ngeyel atau bebalnya para politisi itu sebagai hak dari setiap orang. Ia hanya menyayangkan, jika seseorang bertindak bebal atas apa yang tidak diketahuinya merupakan salah satu sifat yang konyol.

"Ngeyel dalam arti itu hak mereka, mereka punya value yang dianggap benar. Nah silakan. Tapi kalau ngeyel terhadap sesuatu yang Anda enggak ngerti kan, konyol," tutur Tompi.

"Saya enggak nyaleg. Saya bukan timses. Saya enggak dapat keuntungan apa pun dari sini. Tapi lebih ke saya enggak rela orang-orang baik yang saya kenal menelan informasi keliru ini bulat-bulat sebagai sebuah kebenaran mereka yakin benar dan mengimani ini," papar Tompi.

KEYWORD :

Kabar Artis Tompi Fadly Zon




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :