Jum'at, 10/05/2024 09:41 WIB

Hari Anti Korupsi, Ketua MPR: Masih Banyak Orang Baik

Bagi Ketua MPR Zulkifli Hasan, hari anti korupsi sedunia tanggal 9 Desember merupakan momentum untuk menegaskan dukungan pada usaha pemberantasan korupsi

Ketua MPR RI Zulkifli Hasan peringati hari anti korupsi sedunia, Jakarta, Sabtu (9/12)

Jakarta - Bagi Ketua MPR Zulkifli Hasan, hari anti korupsi sedunia tanggal 9 Desember merupakan momentum untuk menegaskan dukungan pada usaha pemberantasan korupsi.

"Kita sedih, prihatin dan marah pada maraknya korupsi. Tapi, percayalah masih ada orang orang baik yang bersih dan jadi bagian ikhtiar pemberantasan korupsi," demikian disampaikan Zulkifli Hasan Jakarta, Sabtu (9/12)

Ketua MPR juga menegaskan kembali dukungannya terhadap upaya KPK melawan korupsi.

"Tentu banyak yang harus diperbaiki dari KPK, tapi jangan lantas dibubarkan. Keberadaan KPK masih dibutuhkan untuk Indonesia yang lebih baik," terang Zulkifli. 

Walaupun korupsi sudah menyebar ke berbagai lembaga, Ketua Umum PAN yang akrab disapa Zulhasan ini mengajak untuk tetap optimis

"Putus asa dan hilang harapan tak lantas menyelesaikan masalah. KPK tak bisa sendirian memberantas korupsi, tapi butuh dukungan dan keberanian kita semua," tutupnya

KEYWORD :

Warta MPR




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :