Sabtu, 04/05/2024 22:13 WIB

Sidang Tahunan MPR, Ini Susunan Acaranya

Presiden Jokowi akan menyampaikan pidato dalam rangka penyampaian RAPBN 2018

Ilustrasi Gedung DPR

Jakarta - Sidang tahunan MPR, DPR dan DPD dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Indonesia ke-72 akan digelar di Ruang Sidang Paripurna Gedung Kura-kura, Gedung DPR, Jakarta, Rabu (16/8).

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi akan menyampaikan pidato dalam rangka penyampaian RAPBN 2018.

Rencananya, agenda pertama menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjut mengheningkan cipta. Kemudian, pembukaan sidang tahunan MPR RI dilanjut pidato Presiden RI didepan sidang tahunan MPR, pembacaan doa dan penutup.

Setelah itu, sidang bersama DPR/DPD RI ‎dimana pimpinan sidang bersama Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla memasuki ruangan. Kemudian, pembukaan sidang bersama DPD-DPR oleh Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang (OSO).

Menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dilanjut mengheningkan cipta, kemudian pidato Kenegaraan Presiden RI dalam rangka HUT RI. Setelah itu, pembacaan doa dan penutupan sidang oleh Ketua DPR Setya Novanto.

Di samping itu, sidang dilanjut pidato Presiden RI dalam rangka penyampaian RAPBN 2018. Pertama, menyanyikan lagu Indonesia Raya. Kemudian, pidato Ketua DPR RI Pembukaan Masa Persidangan I Tahun 2017-2018.

Setelah itu, pidato Pesiden RI dalam‎ rangka penyampaian pengantar keterangan pemerintah atas RUU tentang APBN Tahun 2018. Kemudian, penyerahan RUU tentang APBN 2017 serta nota keuangan dan dokumen pendukung dari Presiden kepada Ketua DPR dan Ketua DPR kepada Ketua DPD RI.

Selanjutnya, penandatanganan tanda terima dilanjut pembacaan doa dan penutupan. Kemudian, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan rapat paripurna DPR RI selesai.

Agenda Sidang Tahunan MPR/DPR/DPD RI merupakan agenda tahunan dalam rangka menyambut HUT RI Ke-72. Sedangkan, pejabat yang turut diundang adalah Menteri Kabinet Kerja, Kepala Lembaga Tinggi Negara, Kapolri, Panglima TNI, Kepala Staf 3 Angkatan, Duber Negara Sahabat dan mantan Presiden dan Wakil Presiden RI.

Berdasarkan pantauan Jurnas.com, sejumlah menteri Kabinet Kerja, pejabat negara serta tamu undangan dari beberapa negara sahabat sudah hadir. Sementara, Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla belum tiba di gedung DPR.

 

 

KEYWORD :

MPR DPR DPD




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :