Minggu, 28/04/2024 14:26 WIB

Klopp: Saya yang Mengambil Keputusan

Tampaknya Klopp cukup sensitif dengan hasil-hasil yang didapat Liverpool saat berjumpa dengan tim-tim lain.

Jurgen Klopp vs Mauricio Pochettino

Liverpool - Jelang laga Liverpool kontra Tottenham Hotspur di Anfield pada Minggu (12/2) dinihari, Klopp mengatakan kepada tim bahwa pada pekan-pekan sebelumnya adalah periode sibuk dimana Liverpool menjadi subjek perbincangan, perdebatan dan banyak kritikan yang ditujukan kepadanya. Hal ini berbeda pada periode Agustus hingga Januari, dimana banyak berhamburan kata-kata positif dan optimis.

Namun begitulah, kata Klopp, itulah sifat dari industri sepakbola sekarang. Menrutnya, perubahan bisa terjadi secara cepat, bahkan dari dua arah. Bagi Klopp, situasi seperti itu adala hsederhana. Pujian adalah milik pemain sementara kritikan adalah milik seorang manajer.

"Saya manajer, saya yang membuat keputusan dan saya siap untuk bertanggungjawab untuk hasil ketika mereka tidak baik. Apa yang saya pikir sangat jelas adalah bahwa tidak ada yang bisa saya katakan pada tahap ini yang akan mengubah pikiran atau persepsi," jelas Klopp.

Pelatih asal Jerman itu menguraikan bahwa saat ini the Kops akan menghadapi tim-tim terbaik. Salah satunya adalah the Spurs, yang akan berlaga di Anfield. Sebelum dan setelah pertandingan kandang Chelsea belakangan ini, kata Klopp, orang bertanya banyak tentang hasil kami melawan `enam-pihak`.

"Ada satu masalah besar dengan ini, saya pikir, tidak ada hal yang disebut sebagai `mini-liga`, bagi kita, hanya ada primer liga. Kami tidak akan puas dengan menjadi tim terbaik dengan hasil melawan lima tim ini saja. Ambisi kami adalah untuk menjadi tim terbaik yang melibatkan diri kita sendiri dan 19 klub lainnya," jelas Klopp.

Tampaknya Klopp cukup sensitif dengan hasil-hasil yang didapat Liverpool saat berjumpa dengan tim-tim pada peringkat satu hingga enam klasemen. Banyak pihak berpendapat, enam klub yang berpotensi merebut gelar liga, salahsatunya Liverpool yang beberapa kali terjatuh. Namun Klopp optimis, pada malam ini bisa mengalahkan tim asuhan Mauricio Pochettino yang berlaga di Anfield.[]

KEYWORD :

jurgen klopp liverpool mauricio pochettino




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :