Selasa, 30/04/2024 14:32 WIB

Simak Berbagai Tradisi Masyarakat Indonesia di Hari Raya Lebaran

Tradisi silaturahmi adalah kegiatan menjenguk keluarga, teman, dan kerabat pada saat Lebaran. Hal ini dilakukan sebagai bentuk menghormati dan memperkuat tali silaturahmi antar sesama.

Ketupat (Wikipedia)

Jakarta, Jurnas.com - Lebaran merupakan momen bagi masyarakat Indonesia untuk bersilaturahmi serta maaf-maafan. Hari raya Idul Fitri merupakan ungkapan syukur bagi umat Islam untuk menahan nafsu selama sebulan penuh yang dinyatakan dengan melakukan sholat Idul Fitri di masjid dan lapangan, sembari saling maaf memaafkan satu sama lain.

Disebutkan dalam buku Nalar Kritis Mahasiswa (Kumpulan Penelitian Mahasiswa FTIK) yang ditulis oleh Amrina Rosyada, dkk (2021), ziarah kubur juga dilakukan sebagai tradisi yang dilakukan oleh umat Muslim. Mereka biasanya berdoa akan ketenangan mereka.
 
Berikut adalah lima tradisi yang identik di Hari Lebaran 2023:


1. Mudik

Mudik merupakan salah satu tradisi yang tidak akan pernah terlewatkan setiap tahunnya. Aktivitas ini umumnya dilakukan mulai dari seminggu sebelum Lebaran oleh masyarakat yang tinggal di perantauan.

Tradisi mudik adalah cara masyarakat Indonesia merayakan Idul Fitri 2023 dan bersatu kembali dengan keluarga dengan suka cita.

2. Bersilaturahmi

Tradisi silaturahmi adalah kegiatan menjenguk keluarga, teman, dan kerabat pada saat Lebaran. Hal ini dilakukan sebagai bentuk menghormati dan memperkuat tali silaturahmi antar sesama.

Pada saat bersilaturahmi, biasanya akan disajikan makanan khas Lebaran, seperti ketupat, opor ayam, dan rendang.

Tradisi ini adalah bagian penting dari perayaan Lebaran di Indonesia.

3. Salam Tempel atau Berbagi Uang Lebaran

Salam tempel atau berbagi uang lebaran adalah tradisi memberikan uang kepada anak-anak atau orang yang lebih muda sebagai tanda kasih sayang dan memberikan berkah.


Biasanya, uang Lebaran diberikan dalam amplop kecil dan disebut sebagai "duit raya".

Tradisi ini menjadi bagian dari perayaan Lebaran di Indonesia, dan banyak anak-anak yang menantikan momen ini.

Hal itu karena mereka dapat menggunakan uang Lebaran untuk membeli barang-barang yang mereka inginkan.

Mudik, silaturahmi, dan uang Lebaran adalah tiga dari banyak tradisi yang membuat Lebaran menjadi perayaan yang unik dan berbeda dengan perayaan lainnya di dunia.

4. Takbiran

Takbiran merupakan momen menyenangkan yang dilakukan di malam hari menjelang Lebaran 2023 atau Hari Raya Idul Fitri 2023.

Masyarakat Muslim akan mengumandangkan takbiran semalam penuh dan dilanjutkan ketika pagi hari sebelum sholat Idul Fitri.

5. Ketupat


Ketupat merupakan makanan yang identik dan wajib dihidangkan di Hari Raya Idul Fitri. Sepulang dari sholat, umumnya keluarga akan menyantap ketupat bersama-sama.
 
Sebenarnya masih banyak lagi tradisi yang melekat di masyarakat Indonesia.

Dengan adanya tradisi ini, maka semakin bertambah pula nilai-nilai budaya bagi masyarakat Muslim di Indonesia.

KEYWORD :

Lebaran Idul Fitri tradisi masyarakat Indonesia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :