Rabu, 08/05/2024 18:46 WIB

Pemudik Angkutan Laut Lebaran Tahun Ini 4,1 Juta Orang

Pelabuhan-pelabuhan dengan penumpang terpadat pada arus Angkutan Laut Lebaran Tahun 2023/1444 H antara lain Batam, Benoa, Tanjung Pinang, Tanjung Perak, Nusa Penida, Tanjung Balai Karimun, Makassar, Baubau, Ternate dan Pare-pare.

Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Arif Toha. Foto: djpl/jurnas

JAKARTA, Jurnas.com – Jumlah penumpang Lebaran 1444 Hijriyah Tahun 2023 yang menggunakan angkutan laut selama periode H-15 s/d H+14 sebanyak 4.1 juta orang, naik 122 ribu orang (3,06%) dibandingkan dengan Lebaran tahun 2022.

Data ini diungkap Dirjen Perhubungan Laut Arif Toha saat menutup secara resmi Posko Angkutan Lebaran Tahun 2023 (1444 H) di Jakarta, Senin (8/5/2023).

Adapun pelabuhan-pelabuhan dengan penumpang terpadat pada arus Angkutan Laut Lebaran Tahun 2023/1444 H antara lain Batam, Benoa, Tanjung Pinang, Tanjung Perak, Nusa Penida, Tanjung Balai Karimun, Makassar, Baubau, Ternate dan Pare-pare.

“Apresiasi secara khusus juga saya berikan kepada Tim Media Sosial UPT atau Social Media Response Team (SMRT) yang secara aktif terus menginformasikan kondisi lapangan dan juga himbauan keselamatan kepada masyarakat melalui media sosial sehingga masyarakat dengan mudahnya mendapatkan informasi keberangkatan dan kedatangan kapal serta perkembangan kondisi di pelabuhan," ungkap Arif.

Arif mengatakan, penyelenggaraan Mudik Gratis Sepeda Motor Naik Kapal Laut rute Tanjung Priok Jakarta – Tanjung Emas Semarang juga telah berjalan dengan baik. Tercatat total realisasi peserta mudik gratis tanggal 15 dan 17 April dan balik gratis tanggal 25 dan 28 April 2023 yaitu sebanyak 2.560 sepeda motor dan 6.259 penumpang.

KEYWORD :

Angkutan Laut Lebaran 1444 Hijriyah Posko Angleb




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :