Minggu, 12/05/2024 23:54 WIB

Kroos Sebut Trio "MCK" Ideal untuk Real Madrid

Kroos Sebut Trio

Toni Kroos, Casemiro, dan Luka Modric (Foto: Twitter)

Madrid, Jurnas.com - Gelandang senior Real Madrid, Toni Kroos, menyebut trionya bersama Luka Modric dan Casemiro di lini tengah El Real, ideal bagi raksasa Spanyol. Dia berkelakar, bahkan tiga Kroos sekaligus tidak akan mampu membawa Madrid juara.

Menurut dia, Modric-Casemiro-Kroos yang membentuk trio MCK bisa saling melengkapi. Apalagi, dua rekannya memiliki kualitas yang baik dalam distribusi bola.

"Pertama dan terpenting adalah kualitasnya. Kemudian itu karena kita masing-masing mengetahui karakteristik kita sendiri dengan tepat, dan memberikan kontribusi yang sesuai sehingga mereka bekerja sama," kata Kroos dikutip dari Goal pada Sabtu (11/6).

"Tiga versi Toni Kroos? Itu tidak akan begitu efektif. Kami saling melengkapi di lapangan karena kami ingin bermain bersama dan sukses bersama. Dan kami memiliki tim hebat di sekitar kami yang bertahan di belakang dan mengeksekusi di lini depan," lanjut dia.

Kroos telah memenangkan tiga gelar La Liga dan empat kali Liga Champions, sejak bergabung dari Bayern Munich pada 2014. Pemain 32 tahun itu kembali meraih kesuksesan bersama Los Blancos. Kroos menyebut kemenangan pertamanya merupakan pengalaman paling tak terlupakan.

"Memenangkan gelar pertama bersama Real Madrid pada 2016 adalah yang paling berharga bagi saya. Salah satu alasan saya pindah ke Real saat itu adalah untuk memenangkan Liga Champions dengan klub besar ini," ujar dia.

"Gelar ini lebih berarti bagi saya daripada memenangkan gelar bersama Bayern, sebab saya melewatkan final karena cedera. Oleh karena itu, itu hanya setengah kemenangan bagi saya," tutup dia.

KEYWORD :

Toni Kroos Real Madrid Trio MCK




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :