Selasa, 14/05/2024 18:50 WIB

Ibas Ungkap Kunci Sukses Raih Penghargaan Legislator Teraspiratif di Ajang KWP Award 2021

Catatan kritis kepada pemeritah tentu perlu disertai dengan solusi yang disampaikan supaya bisa menjangkau aspirasi dari masyarakat.

Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas). (Foto: Dok. Ist)

Jakarta, Jurnas.com - Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRI RI Edhie Baskoro Yudhoyono berhasil meraih penghargaan pada Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) Award 2021 yang diselenggarakan di Ruang Media Center Parlemen, Gedung Nusantara III, Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (15/12).

Penghargaan ini diselenggarakan oleh KWP, salah satu organisasi seluruh wartawan nasional yang keseharian melakukan aktivitas liputan di Gedung MPR/DPR/DPD RI yang juga mitra anggota dewan. Penghargaan diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada kinerja wakil rakyat yang terbaik.

Pria yang kerap disapa Ibas ini memperoleh penghargaan sebagai Legislator Teraspiratif dan Demokratis. Ibas membeberkan kunci sukses meraih penghargaan pada ajang KWP Award 2021.

Ibas mengatakan sebagai wakil rakyat sangat perlu untuk terus mendengarkan keluh kesah yang dirasakan oleh masyarakat dan pentingnya menyerap suara konstituen. Dia sebagai Wakil Rakyat sangat penting untuk bisa terbuka pada pihak terkait seperti media, rekan kerja dan mitra kerja.

"Sangat penting sebagai wakil rakyat untuk kita menjadi pendengar untuk konstituen kita sehingga kita mengetahui kebutuhan masyarakat seperti apa," kata Ibas.

Ibas sendiri setidaknya sudah hampir 15 tahun konsisten dan komitmen menjaga amanah serta harapan rakyat. Misalnya melalui berbagai pandangan, catatan kritis, dan rekomendasi disertai solusi yang disampaikan kepada Pemerintah.

Ibas juga dikenal sebagai legislator yang tak pernah lelah menyuarakan permasalahan, mendengar, dan memperjuangkan aspirasi masyarakat daerah, khususnya di Dapilnya.

"Catatan kritis kepada pemeritah tentu perlu disertai dengan solusi yang disampaikan supaya bisa menjangkau aspirasi dari masyarakat," ujarnya.

Menutup pernyataanya, sebagai anggota parlemen tentu Ibas pun menjunjung tinggi penerapan proses demokrasi yang beretika di Indonesia, ‘dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat’. Ibas juga menyakini bahwa hubungan media dan politik adalah mutualisme, transparan, dan mencerdasarkan.

"Tentu hubungan media dan politik harus saling bersinergis dengan tujuan untuk mencerahkan kepada masyarakat," tutupnya.

Ketua Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) Marlen Sitompul menyatakan acara KWP Award 2021 ini bisa berjalan tidak lepas dari dukungan para Anggota DPR RI dan sinergisitas yang kuat antara wartawan KWP dan para Anggota DPR.

Marlen mengatakan acara ini sebagai bentuk apresiasi sekaligus sebagai bentuk kritik yang positif untuk para Anggota DPR RI dengan beberapa kategori sesuai dengan penilaian yang telah ditentukan oleh dewan juri.

Selain itu, ia berharap sinergisitas antara wartawan dan para Anggota DPR bisa terus terjaga dengan baik dan bisa memberi informasi kepada masyarakat terkait kontribusi DPR selama ini.

"Kami berharap kedepan sinergitas ini semoga bisa terus terjalin dengan baik," kata Marlen dalam sambutanya.

Selain Ibas sejumlah legislator juga turut mendapatkan penghargaan di KWP Award 2021, mereka antara lain:

-Ketua DPR Puan Maharani (Pimpinan DPR Srikandi Inspiratif)

- Sufmi Dasco Ahmad (Pimpinan DPR Terpopuler) Virtual

- Muhaimin Iskandar (Pimpinan DPR Humanis dan Demokratis)

- Rachmat Gobel (Pimpinan DPR RI Aspiratif)

- Said Abdullah (Ketua AKD Responsif dan Inovatif)

- Masinton Pasaribu (Legislator Ter-Vokal)

- Ahmad Sahroni (legislator ter-update) virtual

- Herman Khaeron (Legislator Demokratis)

- Irwan (Legislator Pendatang Baru Teraktif)

-Syaiful Huda (legislator humanis dan Peduli isu Pendidikan)

- Arteria Dahlan (Legislator Kontroversial) virtual

- Agung Budi Santoso (Pimpinan AKD Tak Populer)

KEYWORD :

Warta DPR Edhie Baskoro Yudhoyono KWP Award 2021 Demokrat




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :