Selasa, 30/04/2024 09:29 WIB

Asian Games 2018

Tenis Diharap Bangkit

Asian Games XVIII yang akan digelar Tanah Air, bisa menjadi momentum untuk menyambung kembali sejarah emas yang terputus dari arena tenis lapangan.

Christopher_Rungkat

Cabang olahraga tenis lapangan Indonesia diharapkan bisa meyumbang medali emas saat Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games 2018. Karena itu, cabang ini diharapkan bisa bangkit dari paceklik emas dalam beberapa Asian Games terakhir.

Pengurus Persatuan Tenis Lapangan Indonesia (Pelti) pun sudah menyiapkan program untuk menempa petenis-petenis terbaik nasional agar bisa berjaya di Asian Games 2018. Kemenangan 5-0 Tim Davis Indonesia atas Sri Lanka dalam babak relegation play-offs Piala Davis Grup II Zona Asia/Oseania dan bisa tetap bertahan di Grup II beberapa waktu lalu, dinilai bisa menjadi momentum kebangkitan prestasi tenis Indonesia.

"Ini harus bisa dijadikan momentum kebangkitan prestasi tenis Indonesia. Makanya kami akan mengirimkan para petenis yang ada di Tim Davis ini keluar negeri, baik untuk berlatih maupun mengikuti turnamen," ujar Ketua Umum PP Pelti, Wibowo Suseno Wirdjawan.

Menurut Wibowo yang akrab dipanggil Maman, program penempaan atlet ini akan kontinu hingga persiapan untuk Asian Games 2018 mendatang.

Tenis Indonesia pernah menjadi ladang emas kontingen Indonesia di pesta olahraga Asia. Sejak cabang ini dimainkan di Asian Games III di Tokyo 1958, Indonesia berada di peringkat tiga dengan total meraih 15 medali emas dalam daftar perolehan medali Asian Games sepanjang masa. Hanya Jepang (27 emas) dan Korea Selatan (16) yang lebih baik. Bahkan negara dengan tradisi kuat tenis sampai saat ini, India, baru mengoleksi enam emas.

Meski demikian, dalam tiga Asian Games terakhir, tenis Indonesia terpuruk dan tak pernah lagi menyumbang emas. Asian Games 2018 yang akan digelar Tanah Air, bisa menjadi momentum untuk menyambung kembali sejarah emas yang terputus dari arena tenis lapangan. Christopher Rungkat dan kawan-kawan diharapkan mampu mewujudkannya. (Advertorial)

KEYWORD :

Asian Games 2018 KOI Tenis




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :