Sabtu, 20/04/2024 04:29 WIB

Imran Khan Umumkan Mega Proyek China-Pakistan

Mega-proyek senilai USD64 miliar yang ditandatangani pada 2014 bertujuan menghubungkan Provinsi Xinxiang di barat laut China dengan Pelabuhan Gawadar melalui jalan, kereta api, dan jaringan pipa untuk mengangkut kargo, minyak, dan gas.

Perdana Menteri Pakistan, Imran Khan (Foto: Shakil Adil/Reuters)

Pakistan, Jurnas.com - Pemerintah Pakistan mengumumkan dimulainya proyek miliaran dolar dengan China yang  fokus pada pengentasan kemiskinan di negaranya.

"Pakistan dan China bersama-sama memasuki fase CPEC berikutnya, yang berfokus pada peningkatan sosial ekonomi, pengentasan kemiskinan, kerja sama pertanian, dan pengembangan industri," kata Menteri Pakistan, Imran Khan pada Jumat (26/4).

CPEC mengacu pada Koridor Ekonomi China-Pakistan, bagian dari prakarsa "Belt and Road" China, yang juga dikenal sebagai One Belt One Road, sebuah proyek ambisius China yang menghubungkan Asia dengan Afrika dan Eropa melalui jaringan darat dan laut untuk meningkatkan perdagangan dan ekonomi.

"Pakistan bangga telah bermitra dan merintis bersama-sama dengan China dalam upaya transformasi ini. Di bawah CPEC, zona ekonomi khusus akan dibangun (di seluruh Pakistan)," kata Imran saat Forum Belt and Road ke-2 di Beijing.

Mega-proyek senilai USD64 miliar yang ditandatangani pada 2014 bertujuan menghubungkan Provinsi Xinxiang di barat laut China dengan Pelabuhan Gawadar melalui jalan, kereta api, dan jaringan pipa untuk mengangkut kargo, minyak, dan gas.

Koridor ekonomi tidak hanya akan memberikan China akses yang lebih murah ke Afrika dan Timur Tengah, tetapi juga akan menghasilkan miliaran dolar kepada Pakistan karena menyediakan fasilitas transit ke ekonomi terbesar kedua di dunia itu (Anadolu)

KEYWORD :

Mega Proyek India Pakitasn Pengentasan Kemiskinan




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :