Selasa, 30/04/2024 00:09 WIB

Demo Depan DPR, Polda Metro: Biarkan Saja, Kita Kuat-kuatan

Massa yang ikuti demo pada Jumat (4/11) melanjutkan aksinya di depan gedung DPR.

Kepolisian tetap akan mengawal massa yang melanjutkan demo di depan DPR Senayan.(foto:marlen/jurnas.com)

Jakarta - Aparat keamanan gabungan Polri dan TNI terus bersiaga melakukan pengamanan Gedung DPR RI. Aparat mengantisipasi massa untuk memasuki Gadung Parlemen.

‎Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan mengatakan, aparat kepolisian akan bertahan dan mempersilahkan aksi demo di luar Gedung DPR yang tepat berada di Jalan Gatot Subroto.

‎"Silahkan saja, kita biarkan saja di situ, kita kuat-kuatan," ‎kata Iriawan, di Gedung DPR, Jakarta, Sabtu (5/11) dini hari.

Kata Iriawan, massa tidak akan diizinkan untuk memasuki kawasan Gedung DPR. ‎Sebab, batas waktu menggelar demo sudah melebihi batas yang diizinkan.

"Biarkan mereka orasi di depan pagar, tidak boleh memasuki gedung DPR. Mereka kan sudah diterima oleh wakil presiden‎," kata Iriawan.

Dalam kesempatan itu, Iriawan memastikan kondisi Ibukota Jakarta dalam keadaan aman dan terkendali. "Secara keseluruhan situasi kondusif terkendali," tegasnya.‎‎

KEYWORD :

Jurnas demo depan gedung dpr kapolda metro jaya biarkan saja




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :