Senin, 13/05/2024 10:39 WIB

Kota Tebing Tinggi Gelar Apel Kesiagaan Penanggulangan Bencana Alam

Wali Kota bersama Kapolres Tebing Tinggi meninjau perlengkapan alat penanggulangan bencana alam. (Foto: Ist)

Tebing Tinggi, Jurnas.com - Walikota Tebing Tinggi H Umar Zunaidi Hasibuan memimpin Apel Kesiap-siagaan Penanggulangan Bencana Alam di Tebing Tinggi, Senin (9/11/2020) di halaman Mapolres Tebingtinggi.

"Perlu kita ketahui bersama bahwa telah terjadi perubahan iklim yang cukup cepat seperti fenomena ‘La Nina’. Fenomena ini perlu diwaspadai karena pergeseran angin yang cukup kencang yang mengakibatkan terjadinya hujan deras yang bisa mengakibatkan banjir dan tanah longsor," kata Wali Kota dihadapan Kapolres Tebing Tinggi AKBP James P Hutagaol S.IK serta perwira tinggi dan para Kasat, Koramil 13 dan pimpinan OPD terkait.

Menurut walikota, untuk Kota Tebing Tinggi diprediksi bisa terjadi bahaya bencana alam seperti banjir, karena Tebing Tinggi memiliki aliran sungai yakni Sungai Padang, Bahilang, Sibaro serta Kelembah, yang berpotensi meluap dan menyebabkan banjir jika terjadi curah hujan tinggi sehingga harus diwaspadai. Demikian juga dengan bahaya longsor.

"Karena bencana banjir juga dapat mengakibatkan adanya geseran tanah atau longsor yang bisa mengakibatkan bangunan-bangunan ditepi sungai amblas ke sungai. Hal seperti ini kita lihat sudah terjadi di daerah pulau Jawa dan Sulawesi,” kata Umar Zunaidi.

Disebutkan Walikota, tim penanggulangan bencana harus mengantisipasi hal-hal seperti itu jangan terjadi di Kota Tebingtinggi dan jikapun terjadi tim telah siap.

Ia juga menyatakan harus ada antisipasi kemungkinan letusan gunung berapi, seperti erupsi Gunung Sinabung yang mungkin berimbas ke daerah ini seperti debu atau material letusan, dan semuanya harus diwaspadai.

Usai Apel Kesiagaan Penanggulangan Bencana Alam Tahun 2020, Walikota bersama Kapolres Tebingtinggi meninjau perlengkapan alat penanggulangan bencana alam di Halaman Tunggal Panaluan Polres Tebingtinggi.

Penulis: Ustoni

KEYWORD :

Tebing Tinggi Umar Zunaidi Hasibuan Bencana




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :