Minggu, 28/04/2024 20:27 WIB

Tips Pilih Foundation Agar Wajah Tampil Flawless

Foundation diperlukan sebagai basic riasan agar perempuan bisa tampil dengan makeup flawless. 

Foundation diperlukan sebagai basic riasan agar perempuan bisa tampil dengan makeup flawless (Foto: Ecka Pramita)

Jakarta - Aplikasi foundation menjadi salah satu basic item makeup yang diperlukan untuk menggenapi penampilan riasan Anda. Tapi tak asal pakai karena foundation bisa disesuaikan dengan jenis kulit dan bagaimanapun cara memakainya.

Hal itu dikatakan oleh Marketing Communication Manager Revlon Indonesia Faiza Miranti yang mengatakan jika saat ini banyak perempuan cenderung menyukai konsep foundation coverage

"Kalau tren foundi 2019 banyak yang mengarah ke dewy ala konsep Korea, tapi kalau di Indonesia dengan cuaca yang panas bikin kulit cenderung berminyak maka lebih pas pakai Matte," ucap Faiza dalam peluncuran Revlon Colorstay Full Cover Foundation di Jakarta, Rabu (13/12).

Sejauh ini, matte masih banyak diminati perempuan apalagi sekarang anak muda suka mixing atau mencampur warna tergantung warna kulitnya. "Misal warna kuning lebih ke arah kuning warm golden dengan natural beige. Jadi mixing beda-beda jatuhnya, " ujarnya.

Faiza juga memberikan tips memakai foundation agar wajah Anda tetap flawless:

1. Step pemakaian

Step pemakaian sama dengan yang lainnya, tapi skincare penting dilakukan karena akan mendukung makeup hasil akhirnya. Biar tone-nya akan ketahuan, mana Foundation yang nyaman untuk kulit kita.

2. Aplikasi pemakaian

Coba dari pipi ke rahang jangan shade di tangan. Nanti bisa menemukan mana yang sesuai. Lalu bagaimana aplikasinya? "Bisa pakai sponsbrush atau pakai tangan. Pakai loose powder dan setting spray supaya foundation tetap stay," ungkapnya.

3. Sesuai tone kulit

Pemilihan skincare mendukung hasil akhir makeup. Makesure warnanya apakah sudah satu tone dengan warna muka. Pilih yang mana skintone paling pas.

"Caranya bisa ambil foundation yang mirip dengan skintone dicoba dari pipi ke rahang. Bisa aplikasi pakai sponge brush atau tangan. Pake loose powder supaya foundation tidak cakey baru kemudian ditambah makeup dekoratif yang lain.

KEYWORD :

Tren Foundation Wajah Flawless




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :