Selasa, 30/04/2024 03:31 WIB

Survei, Gus Ipul Kandidat Elektabilitas Tertinggi di Jatim

Saifullah Yusuf merupakan figur kandidat yang paling dipersepsikan publik mampu memimpin dan religius atau alim.

Rilis survei lembaga Poltracking soal Pilgub Jatim

Jakarta - Penelitian yang dilakukan oleh lembaga survei Poltracking ini menempatkan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) sebagai kandidat terkuat. Pada simluasi dengan lima kandidat, Gus Ipul, Tri Rismaharini, Khofifah Indar Parawansa, Abdullah Azwar Anas dan Abdul Halim Iskandar, elektabilitas Gus Ipul menempati urutas teratas.

Sementara jika kandidat hanya diisi empat nama, Gus Ipul, Tri Rismaharini, Khofifah Indar Parawansa dan Abdullah Azwar Anas, nama Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim) sekarang ini tetap di urutas teratas dengan 32,29% disusul Tri Rismaharini 27,08 persen, Khofifah Indar Parawansa 19,11 persen dan Abdullah Azwar Anas 8,47 persen.

"Saifullah Yusuf merupakan figur kandidat yang paling dipersepsikan publik mampu memimpin dan religius atau alim. Sementara Tri Rismaharini dipersepsikan publik sebagai figur yang peduli dan merakyat, jujur dan antikorupsi, berprestasi, berani dan tegas, kreatif dan inovatif dan cerdas serta pintar," jelas Direktur Eksekutif Poltracking Hanta Yuda, pada Minggu (11/6) saat memaparkan hasil survei di Menteng Jakarta Pusat.

Sementara itu, menurut Abdul Kadir Karding dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang memantapkan diri mengusung Gus Ipul, menyatakan bahwa PKB membaut keputusan mendukung Gus Ipul setelah rangkaian diskusi dengan kyai-kyai sepuh yang dikunjungi oleh Muhaimin Iskandar, Ketua Umum PKB.

"Pertama, Jatim itu adalah basis utama NU. Kedua, kiai-kiai sepuh untuk momen ini semua bersatu. Sehingga, PKB memutuskan untuk mendukung Gus Ipul," jelas Sekjen PKB, Abdul Kadir Karding, yang menghadiri rilis hasil survei tersebut.

Survei Poltracking ini dilakukan dalam kurun 19 sampai 25 Mei 2017 dengan metode stratified multistage random sampling. Responden dalam survei ini berjumlah 800 orang dan margin of error plus minus 3,5 persen dengan tingkat kepuasan 95 persen.[]

KEYWORD :

saifullah yusuf pilgub jatim muhaimin iskandar




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :