Senin, 13/05/2024 22:27 WIB

Aksi Jual Bersih Investor Pekan Ini Rp1,35 Triliun

Sedangkan, sukuk dicatatkan senilai Rp300 miliar, dengan peringkat idAAA(sy) (Triple A Syariah)

Ilustrasi IHSG. (Foto: okezone.com)

Jakarta, Jurnas.com - Otoritas Pasar Modal, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan jika pada pekan ini periode 06-10 November 2023 Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 0,30% di level 6.809,26 dari level akhir minggu sebelumnya di 6.788,5.

Investor asing melakukan penjualan bersih senilai Rp1,35 triliun. Ini mengakumulasi capital outflow asing mencapai Rp15,46 triliun sepanjang 2023.

Pada pekan ini juga bursa juga menerima penerbitan Obligasi Berkelanjutan VI Tahap II Tahun 2023 dan Sukuk Mudharabah Berkelanjutan V Tahap II Tahun 2023 yang diterbitkan oleh PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF).

PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menyematkan peringkat idAAA (Triple A) untuk obligasi ini.

Sedangkan, sukuk dicatatkan senilai Rp300 miliar, dengan peringkat idAAA(sy) (Triple A Syariah). PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk bertindak sebagai Wali Amanat untuk kedua emisi tersebut.

KEYWORD :

IHSG Obligasi Sukuk




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :