Selasa, 30/04/2024 00:31 WIB

Momen Dramatis Kapal Feri Besar Tabrak Pelabuhan

Para penumpang dan orang-orang yang berada di sekitar pelabuhan sedemikian kagetnya.

Kapal feri yang menabrak dermaga pelabuhan

Douglas - Sebuah kapal besar berbendera Isle of Man telah menabrak pelabuhan Douglas di kota Douglas, Isle of Man. Negara pulau kecil ini terletak di Laut Irlandia, antara Inggris dan Irlandia Utara. Kapal milik sebuah perusahaan, Steam Packet, menghancurkan kawasan dermaga akibat angin kencang yang berhembus di pelabuhan tersebut.

Peristiwa dramatis tersebut sempat direkam oleh salah seorang penumpang, Jason Cheetam. Kapal Steam Packet itu, menurut laporan Liverpool Echo, usai berlayar dari Birkenhead. Kemungkinan hendak bersandar dulu di kota pelabuhan tersebut.

Rekaman dari Jason menunjukkan bagaimana kapal tersebut menabrak struktur pelabuhan, menghancurkan penghalang dan menyemburkan air hingga beberapa meter ke udara. Sontak kendaraan yang terparkir di sisi sebelah pelabuhan langsung berderak laksana terguncang gempa.

Para penumpang dan orang-orang yang berada di sekitar pelabuhan sedemikian kagetnya sehingga menggambarkan tubrukan tersebut seperti "pembantaian". Namun, dilaporkan tidak ada yang terluka akibat peristiwa tersebut. Karyawan Steam Packet sendiri panik atas kejadian yang tidak mereka sangka.

Perusahaan lantas mengeluarkan pernyataan bahwa angin yang lebih kuat ketimbang angin timur itu telah sampai ke pelabuhan Douglas pada Minggu (12/2) malam. Menurut perusahaan, akibat angin tersebut kapal tidak terkendali dan menubruk dermaga.

Steam Packet memastikan semua insinyurnya akan bekerja semalaman untuk memperhitungkan segala kerusakan, dan juga akan menyelam untuk melakukan pemeriksaan pada siang harinya. Peristiwa tersebut membaut semua pelayaran dibatalkan hingga batas waktu yang belum ditentukan.[]

KEYWORD :

isle of man kapal tabrak pelabuhan




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :