Jum'at, 03/05/2024 20:54 WIB

Ketua MPR Kecam Bom di Gereja Surabaya

Semua Agama di Indonesia pasti mengecam tindakan terori.

Situasi bom yang meledak di Gereja Katolik Surabaya. Terlihat seorang pria sedang mengamati korban (gambar diburamkan) yang terkapar tewas di depan pintu masuk gereja

Jakarta - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Zulkifli Hasan menyampaikan duka dan belasungkawa untuk korban Bom di 3 Gereja di Surabaya. Baginya, Pengeboman itu melukai rasa kemanusiaan bangsa Indonesia

Hal itu diungkapkan Zulkifli Hasan di akun twitternya @Zul_Hasan. Di akun Twitternya, ia juga mendoakan saudara sesama anak bangsa yang menjadi korban pengeboman di Gereja Surabaya itu.

"Kemanusiaan kita terluka. Doa kami untuk saudara sebangsa yang jadi korban pengeboman Gereja di Surabaya," tulisnya.

Zulkifli juga mengecam pelaku Bom teroris yang disebutnya Biadab. Bagi Zulkifli Hasan, semua Agama di Indonesia pasti mengecam tindakan teroris.

"Mengutuk tindakan BIADAB Teroris yang mengebom Gereja. Sekali lagi kita tegaskan : Semua Agama mengecam terorisme !," sambung Zulkifli Hasan di akun twitternya.

Selain di akun twitternya, Zulkifli Hasan juga mengunggah ungkapan duka cita di akun instagramnya @zul.hasan dengan foto hitam dan lilin menyala tanda berduka.

"Kita semua berduka untuk korban pengeboman di Surabaya. Kemanusiaan kita sungguh terluka. Tak ada tempat untuk terorisme di Bumi Indonesia," tulisnya dalam keterangan foto.

Seperti diketahui hari ini Minggu (13/5) Bom mengguncang 3 Gereja di Surabaya. Lokasi pertama di Gereja Katolik Santa Maria Tak Bercela di Jalan Ngagel Madya Utara, kedua Gereja Kristen Indonesia di Jalan Diponegoro 146 dan ketiga Gereja Pantekosta Pusat Surabaya (GPPS) di Jalan Arjuna.

KEYWORD :

Warta MPR Zulkifli Hasan bom Surabaya




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :