Rabu, 01/05/2024 10:52 WIB

Rizal Ramli `Pede` Dapat Dukungan Parpol

Selain itu Rizal Ramli meyakini bakal dapat mengikuti dan memenangkan Pilkada DKI Jakarta 2017. 

Jakarta - Walaupun belum mendapatkan dukungan Partai Politik untuk Pilkada DKI Jakarta, Rizal Ramli masih percaya diri mendapat restu partai politik. Dia sesumbar, parpol masih mempelajari dan mematangkan untuk menentukan jagoannya di menit menit akhir pendaftaran.

“Masyarakat kita  biasanya menganut SKS (sistem kebut semalam) atau last minute.  Nah Politik di Indonesia juga begitu, mereka (parpol) lagi pada mempelajari, masih menimbang nimbang dan berpikir, akan mengusung siapa nantinya. Itu akan di putuskan pada malam terakhir, ” kata Rizal di DPP Gema Keadilan Jakarta, Rabu (14/09).

Selain itu Rizal Ramli meyakini bakal dapat mengikuti dan memenangkan Pilkada DKI Jakarta 2017.  “Nikmati saja proses ini secara alamiah, dan saya percaya semuanya akan indah pada waktunya,” ujarnya.

Mantan Menko Maritim ini beralasan hampir semua rakyat dan tokoh di Jakarta ingin ada suatu perubahan pemimpin yang lebih manusiawi dan beradab. pemimpin yang punya simpati dan empati pada rakyat, ingin pemimpin yang tidak mengikuti pola orba, menggunakan tentara untuk menggusur rakyat, menggunakan polisi untuk menakut nakutin rakyat dan tidak mengikuti pola pengumpulan keuangan orba, menggunakan dana off budget.

“Kita tidak ingin mengulangi sejarah kelam orba, Saya rasa semua partai ingin menang, siapa sih yang ingin dukung calon yang kalah. Mereka (Parpol) pasti betul betul ingin menyuarakan aspirasi rakyat, supaya dapat pemimpin yang baik," ujar Rizal Ramli.

KEYWORD :

Ahok Pilkada DKI Jakarta




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :