
Lionel Messi (foto: Marca)
Madrid, Jurnas.com - Pelatih Barcelona Ernesto Valverde tidak mempermasalahkan keputusan Messi meninggalkan klub sementara waktu, untuk membela tim nasional (timnas) Argentina.
Meski sang bintang baru saja merumput pasca cedera, Valverde tak menaruh kecemasan apapun terkait kebugaranya. Dia malah menyambut positif masuknya nama Messi dalam susunan skuat timnas Argentina.
"Dengar, kita tahu bahwa jika Messi aktif, ada peluang bagus dia dipanggil ke tim nasional," kata Valverde kepada wartawan, pada Jumat (1/11) dikutip dari Fox Sports Asia.
"Dia belum (masuk skuad Argentina) karena skorsing, tapi sekarang sudah tidak. Normal baginya untuk kembali ke Argentina," lanjut dia.
"Itu adalah sesuatu yang kami terima, ia menerimanya. Saya pikir itu bukan kemunduran."
Hansi Flick Tertarik Datangkan Jadon Sancho
Seperti diketahui, Messi dilarang bertanding dan didenda US$50.000 oleh CONMEBOL pada Agustus lalu, karena menuduh badan pengelola sepak bola Amerika Selatan itu melakukan korupsi, pasca kekalahan Tim Tango di semifinal Copa America atas tuan rumah Brasil.
Dia pun akhirnya melewatkan empat pertandingan terakhir Argentina, namun dipanggil dalam skuat terbaru untuk pertandingan mendatang melawan Brasil dan Uruguay.
Barcelona Siap Lepas Victor Roque Rp516 Miliar
Pertandingan-pertandingan itu akan dimainkan bulan ini, masing-masing di Arab Saudi dan Israel.
KEYWORD :Lionel Messi Ernesto Valverde Barcelona