Kamis, 09/05/2024 23:30 WIB

DPR Apresiasi Kemenangan Timnas Indonesia di Kandang Vietnam

Sungguh (kemenangan timnas Indonesia) berkah di bulan puasa. Apalagi kemenangan ini sudah kita tunggu dua dekade lamanya. Sungguh sahur menjadi terasa nikmat dan tidur lebih nyenyak.

Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian. (Foto: kemenpora.go.id)

Jakarta, Jurnas.com - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian mengapresiasi keberhasilan Timnas Indonesia yang membantai Vietnam 3-0 di kandangnya sendiri Stadion My Dinh National, dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F, Selasa (26/3) malam.

Menurutnya, kemenangan tersebut menjadi berkah bangsa Indonesia di bulan Ramadhan ini. Apalagi kemenangan di kandang Vietnam tersebut sudah ditunggu selama 20 tahun lamanya.

"Sungguh (kemenangan timnas Indonesia) berkah di bulan puasa. Apalagi kemenangan ini sudah kita tunggu dua dekade lamanya. Sungguh sahur menjadi terasa nikmat dan tidur lebih nyenyak," kata Hetifah kepada wartawan, Rabu (27/3).

Legislator dari Fraksi Partai Golkar itu juga memuji Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong yang mampu meracik tim dengan peforma maksimal di tengah keterbatasan waktu persiapan. Apalagi dengan langsung menyetelnya para pemain naturalisasi baru seperti Ragnar Oeratmangun dan Thom Haye dengan permainan tim.

"Kita menikmati tontonan apik yang menghibur, disuguhkan dengan level permainan yang berbeda dari permainan sebelumnya. Hasil tiga gol oleh Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen dan Ramadhan Sananta menunjukan jika timnas Indonesia bisa tampil sangat percaya diri bertanding di kandang `macan` Stadion My Dinh Vietnam yang dikenal angker," jelas Hetifah.

"Semoga level permainan ini terus bertahan sampai fase grup berakhir dan kita bisa lolos ke tahap berikutnya," sambungnya.

Lebih lanjut, Hetifah bersyukur dengan hasil positif yang diraih Tim Garuda. Sehingga, semakin dekat pada tujuan akhir untuk lolos fase grup, seperti yang pernah dicapai oleh Timnas Indonesia ketika diracik Pelatih Sinyo Aliandoe dengan pemain di antaranya Hery Kiswanto pada Pra Piala Dunia 1986.

Waktu itu, Timnas Indonesia hampir lolos ke Meksiko. Sayangnya, Indonesia gagal karena kalah dari Korea Selatan.

“Jalan masih terjal, jadi jangan berpuas diri. Kita semua doakan selalu hasil terbaik buat Timnas Indonesia. Kita selalu berikan dukungan terbaik. Insya Allah kebanggaan Bangsa Indonesia selalu terjaga. Bravo sepak bola Indonesia,” tandasnya.

Diketahui, dalam pertandingan kemarin malam, Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Ramadhan Sananta menjadi pencetak gol, memberikan kemenangan bersejarah bagi Indonesia.

Itu menjadi penanda kemenangan pertama Timnas Indonesia di Vietnam dalam dua dekade terakhir, sejak Piala Tiger 2004.

Dengan kemenangan itu, ada peningkatan peringkat FIFA Timnas Indonesia. Hasil tersebut juga memperlihatkan perbaikan bertahap dan berkelanjutan dalam struktur sepak bola nasional.

 

KEYWORD :

Warta DPR Komisi X Hetifah Sjaifudian Timnas sepak bola Vietnam




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :