Rabu, 01/05/2024 12:35 WIB

Pilpres Prancis: Duel Marine Le Pen versus Emmanuel Macron

Pemilihan disebut-sebut tidak hanya sebatas menentukan pemimpin, melainkan nasib Prancis selama satu periode ke depan.

Pemimpin sayap kanan Prancis, Marine Le Pen lolos ke putaran kedua Pemilihan Presiden Prancis

Paris – Putaran pertama pemilihan presiden (pilpres) Prancis menghasilkan nama Marine Le Pen dan Emmanuel Macron sebagai dua kandidat calon presiden (capres) yang memiliki suara tertinggi. Dari total 47 juta pemilih, Le Pen mendapatkan 21,53 persen suara. Sedangkan Macron sedikit di atasnya denganjumlah 23,75 persen.

Le Pen dan Macron mengalahhkan dua kandidat lainnya, yakni Francois Fillon yang memperoleh 19,91 persen suara, serta Jean-Luc Melkenchon yang hanya mengumpulkan 19,64 persen.

Selanjutnya, Le Pen dan Macron akan berduel untuk putaran kedua demi memperebutkan kursi nomor satu di negara Menara Eiffle itu pada 7 Mei mendatang. Pemilihan disebut-sebut tidak hanya sebatas menentukan pemimpin, melainkan nasib Prancis selama satu periode ke depan.

Jika mayoritas rakyat Prancis memilih Le Pen, maka Uni Eropa harus bersiap-siap menghadapi efek yang mungkin ditimbulkan. Pasalnya, Le Pen ingin Prancis keluar dari Uni Eropa. Sementara itu, Macron berseberangan dengan pendapat Le Pen. Uni Eropa, kata Macron dikutip dari ITV, merupakan harapan dan kesatuan bagi rakyat Prancis.

KEYWORD :

Prancis Pilpres Le Pen Macron




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :