Minggu, 19/05/2024 00:41 WIB

Layani Masyarakat, Tiga Club Baru Dikukuhkan Gubernur Distrik Perkumpulan Lions Indonesia

Lahirnya tiga club baru di Lions yakni, Lions Indonesia sekaligus dilakukan pengukuhan.

Pengukuhan Tiga Club Baru Lions yang dikukuhkan Gubernur Distrik Perkumpulan Lions Indonesia. (Foto: Jurnas/Ira).

Jakarta, Jurnas.com- Lions adalah akronim dari Liberty, Intelligence, Our Nations, Safety yang mengandung arti Kebebasan, Kecerdasan (untuk) Keselamatan Bangsa Kita. Di dalam lingkungan organisasi nirlaba di mana saja, para Lion dikenal sebagai anggota masyarakat yang selalu peduli dan siap melayani berbagai kepentingan masyarakat setempat, dan masyarakat dunia.

Ini sejalan dengan lahirnya tiga club baru yakni, Lions Club Jakarta Asoka yang disponsori oleh LCJSC Wijaya Kusuma, Lions Club Jakarta Menteng Medan Selection yang disponsori oleh LCJ Menteng Sejati dan Lions Club Jakarta Kharisma Connection yang  disponsori oleh Distrik 307B1 yang dikukuhkan oleh Gubernur Distrik pada hari Senin, 11 Desember 2023 di Hotel Ashley Jakarta.

Diena Hartono selaku Ketua Pantia mengharapkan, agar club-club ini dapat bertumbuh dengan baik, dan dalam waktu yang tidak terlalu lama dapat melaksanakan pengabdiannya yang tentu sangat berarti bagi orang-orang yang membutuhkan.

"Club-club ini merupakan club yang dibangun dari suatu komunitas dan mudah-mudahan dapat memberikan inspirasi kepada teman-teman semua untuk dapat memperluas tangan-tangan pelayanan kita dengan membentuk club sejenis," harap Diena Hartono.

“Kami juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Presiden dan anggota club sponsor agar club baru ini dapat didampingi menjadi club yang tumbuh baik dan besar,” tambah Diena.

Willy Suwandi Dharma selaku Global Membership Team (GMT) Distrik Koordinator mengatakan, dengan terbentuknya club club baru ini maka akan bertambah tangan-tangan yang akan melakukan pengabdian bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Sesuai dengan Misi dari Lions International yaitu Mission 1.5,mempunyai anggota sejumlah 1.5 juta orang pada tahun 2027 sehingga dengan demikian kita dapat membantu 1 milyar orang diseluruh dunia setiap tahunnya. Oleh Distrik 307B1 misi ini diterjemahkan dengan membuat Mission 2.1, yaitu mempunyai 2100 member di periode ini,” kata Willy dsalam keterangan persnya.

"Dengan bertambahnya Club baru bukan saja memberikan penambahan member di Distrik 307-B1, namun juga bisa menambahkan ide, rencana, semangat, kemampuan, keterampilan, dan kepedulian baru yang bisa meningkatkan pelayanan kita bagi masyarakat yang membutuhkan," sambung Titin Lusiana selaku Gubernur Distrik.

“Agar club ini dapat bertumbuh berkembang dan sejalan dengan guidline yang telah ditetapkan Lions Clubs International (LCI) telah menunjuk masing masing 2 (dua) Certified Guiding Lion, untuk terlibat dalam pendampingan club baru ini selama 2 tahun pertama,” tambah PDG Yahya Yastputera selaku Global Extention Team Distrik Koordinatordalam keterangannya.

Lions Club Indonesia Distrik 307 B1 merupakan anggota dari Lions Internasional, organisasi kemanusiaan terbesar di dunia. Berdiri 107 tahun yang lalu, organisasi itu punya 1,4 juta anggota tersebar di 200 negara.

Fokus kegiatan kemanusiaan Lions International ialah menjaga kesehatan penglihatan (vision), kesadaran terhadap diabetes (Diabetes),  memperhatikan pasien kanker anak (chilhood Cancer), mengatasi kelaparan atau ketahanan pangan (hunger), dan menjaga lingkungan hidup (environment). Di Indonesia Lions Club didirikan sejak 54 tahun lalu dan saat ini sekitar 12.000 anggota tersebar di berbagai kota di seluruh Indonesia.

KEYWORD :

Layani Masyarakat Tiga Club Baru Dikukuhkan Gubernur Distrik Lions Indonesia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :