Jum'at, 17/05/2024 05:37 WIB

Tundukkan Spanyol, Jerman ke Semifinal Piala Dunia U-17

Spanyol sebenarnya tampil dominan dalam penguasaan bola. Jerman berusaha mati-matian dengan tampil bertahan sambil melakukan serangan balik

Piala Dunia U-17

Jakarta, Jurnas.com - Timnas Jerman melaju ke semifinal Piala Dunia U-17 usai bermain ketat dengan Spanyol dengan skor tipis 1-0, di Jakarta International Stadium, Jumat (24/11/2023).

Spanyol sebenarnya tampil dominan dalam penguasaan bola. Jerman berusaha mati-matian dengan tampil bertahan sambil melakukan serangan balik.

Spanyol tampil dominan dengan 74 persen penguasaan bola. Mereka juga membuat banyak peluang, tetapi gagal membuahkan gol. Sementara Jerman lebih banyak bertahan sambil memanfaatkan serangan balik.

Spanyol beberapa kali berhasil membongkar pertahanan Jerman lewat kerja sama pendek merapat. Salah satunya dilakukan Hernandez Torres. Pemain nomor punggung 10 ini berhasil merangsek ke kotak penalti dan melepaskan tendangan. Namun, upanya gagal membuahkan gol lantaran bola diblok.

Beberapa saat kemudian giliran Jerman yang melakukan tekanan. Lewat skema serangan balik, Paris Brunner berhasil menusuk dari sisi kiri, Sayang, tendangannya melenceng.

Pemain sayap Jerman Charles Hermann ditarik keluar pada menit ke-17. Pelatih Christian Wueck memasukkan Bilai Yalcinkaya sebagai penggantinya.

Spanyol mendapat tendangan bebas dari depan kotak penalti setelah Marc Guiu dilanggar pemain Jerman pada menit ke-29. Namun, peluang ini gagal membuahkan gol karena bola hasil tendangan bebas ini mengenai mistar.

Menit ke-35, Jerman membuat tembakan tepat ke gawang melalui Paris Brunner. Peluang ini gagal membuahkan gol selah bola berhasil ditepis kiper Raul Jimenez.

Spanyol kembali membuat peluang pada menit ke-38. Serangan Spanyol membuat terjadinya kemelut di depan gawang. Spanyol mengakhiri serangan ini dengan umpan yang dibuat Quim Junyent. Namun, umpannya dipotong kiper. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga babak pertama usai.

Pada menit ke-62, wasit Omar Al Ali dari Uni Emirat Arab memberikan hadiah penalti untuk Jerman setelah Paris Brunner dilanggar Hector Fort. Kesempatan ini tak disia-siakan oleh Paris Brunner yang maju sebagai algojo. Tendangannya membuat Jimenez bergerak ke arah yang salah dan membuahkan gol.

Spanyol kembali membuat peluang melalui pemain pengganti Igor Oyana. Pemain bernomor punggung 12 ini melepaskan tendangam dengan kaki kiri. Namun, bola melayang di atas gawang.

Spanyol berusaha untuk terus membongkar pertahanan Jerman setelah tertinggal. Mereka bermain sabar untuk menciptakan peluang. Namun, Jerman juga bermain rapat dalam bertahan. Serangan Spanyol kerap kandas diblok para pemain tim Panser.

Menit ke-88, Spanyol nyaris menyamakan kedudukan saat Pablo Lopez melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Kiper Schmidt kembali menjadi pahlawan dengan menghentikan tendangan ini dan memeluk bola.

Spanyol terus mengurung dan kembali mendapat peluang pada menit 90+2. Marc Guiu menyambut tendangan bebas dengan sundulan. Jerman beruntung karena tandukannya melambung dari mistar gawang.

Di pengujung pertandingan, kiper Spanyol Raul Jimenez, diusir wasit karena keluar dari sarangnya untuk menjatuhkan Bilal Yalcinkaya yang tengah mengancam gawang. Tak berapa lama kemudian wasit meniup peluit panjang.

Di babak semifinal, Jerman akan melawan pemenang perempat final lainnya antara dua raksasa Amerika Selatan, Brasil melawan Argentina yang juga digelar di JIS mulai pukul 19.00 WIB.

KEYWORD :

Jerman U-17 vs Spanyol U-17 Piala Dunia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :