Minggu, 28/04/2024 20:14 WIB

Timsel KPU-Bawaslu Harus Fokus pada Kompetensi Calon

Jangan sampai timsel melebarkan persoalan dengan menanyakan masalah-masalah yang mengaburkan kualifikasi terkait kompetensi seorang calon penyelenggara pemilu

Foto kantor KPU

Jakarta - Tim seleksi (timsel) calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) harus fokus mencari sosok yang memiliki kompetensi dan kapabilitas terbaik untuk menjadi penyelenggara pemilu.

Jangan sampai timsel melebarkan persoalan dengan menanyakan masalah-masalah yang mengaburkan kualifikasi terkait kompetensi seorang.

"Saya ingin sampaikan jangan sampai timsel penyelenggara pemilu malah menanyakan masalah yang tidak relevan dengan penyelenggaraan pemilu. Misalnya nanya bujur katulistiwa dan sebagainya, padahal yang urgen dari seorang penyelenggara pemilu adalah kompetensi dan integritasnya," ujar peneliti pemilu dari Sigma Indonesia, Said Salahudin.

Ia menegaskan, akan sangat fatal bagi penyelenggaraan pemilu jika yang nantinya penyelenggara pemilu yang diloloskan oleh timsel justru hanya memiliki pengetahuan umum yang luas, namun tidak punya kompetensi memadai dalam masalah pemilu. Baik terkait dengan ilmu politik, hukum tata negara, manajemen, dan teknis kepemiluan.

"Kalau kita cermati Undang-Undang, sudah disampaikan sebenafrnya kalau yang harus diseleksi dari para calon adalah pengetahuan dan keahlian di bidang penyelenggaraan dan pengawasan pemilu. Jadi harusnya fokus ke sana saja, bukan masalah lain," tandas Said.

KEYWORD :

KPU Timsel Said Salahudin




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :