Sabtu, 11/05/2024 21:35 WIB

Dewan Pembina Golkar Restui Setnov Rangkap Jabatan

Dewan Pembina Partai Golkar merestui keputusan DPP Golkar terkait pergantian Ketua DPR dari Ade Komaruddin (Akom) kepada Setya Novanto (Setnov).

Ketua Wanbin Golkar Ical dan Ketum Golkar Setnov. (Foto: bisnis)

Jakarta - Dewan Pembina Partai Golkar merestui keputusan DPP Golkar terkait pergantian Ketua DPR dari Ade Komaruddin (Akom) kepada Setya Novanto (Setnov).

Kesepakatan itu dilakukan setelah pertemuan antara Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical) dengan Ketua Umum Partai Golkar Setnov beserta sejumlah elite partai, di Bakrie Tower, Jakarta, Senin (28/11).

Ical mengatakan, keputusan itu telah memenuhi AD/ART Partai Golkar. Dimana, untuk menetapkan setiap kebijakan strategis partai maka harus diputuskan melalui rapat bersama antara Wanbin dan DPP Golkar.

"Wanbin dan DPP setuju penetapan pergantian saudara Ade Komaruddin dan Setya Novanto jadi ketua DPR," kata Ical.

"Mengenai masalah itu adalah masalah satu kewenangan DPP, bersama-sama dengan Wanbin. Pertimbangan sudah diberikan pada Idrus Marham dan sudah diterima," sambung Ical.

Dalam kesempatan itu, Ical juga menyampaikan kesepakatan soal rangkap jabatan Setnov sebagai Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua DPR. Menurutnya, Setnov menyatakan siap mengemban amanah kedua jabatan tersebut.

"Saya katakan pada waktunya itu perlu waktu yang cukup. Pada pembicaraan Jumat lalu, beliau siap menjabat dua-duanya, dan membagi masalah masalah yang ada, baik DPR dengan Golkar," kata Ical.

KEYWORD :

Ketua DPR Ade Komaruddin Partai Golkar Setnov




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :