Survei LSI Tunjukkan Anies-Sandi Unggul

Kamis, 13/04/2017 16:24 WIB

Jakarta - Seminggu sebelum pencoblosan Pilkada DKI 19 April 2017, Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA mengeluarkan survei. Hasilnya, pasangan calon nomor urut 3, Anies Baswedan-Sandiaga Uno (Anies-Sandi) unggul dengan suara 51,4 persen, sedangkan pasaangan Basuki Tjahaja Purnama - Djarot Saiful Hidayat (Ahok-Djarot) 42,7 persen. Adapun yang belum menentukan pilihan sebesar 5,9 persen.

Survei LSI ini dilakukan pada 7-10 April 2017 di Jakarta, secara tatap muka terhadap 440 responden. Responden dipilih menggunakan metode multistage random sampling. Margin of error survei ini plus-minus 4,8%. Survei dilengkapi pula dengan riset kualitatif (FDG/focus group discussion, media analisis, dan indepth interview.

"Hampir semua survei yang dipublikasikan resmi menunjukkan Anies-Sandi unggul. Setidaknya sudah ada lima lembaga survei yang secara resmi sudah mempublikasikan risetnya," ujar Peneliti LSI Denny JA, Ardian Sopa Kamis (13/4).
Dalam survei ini juga ditemukan bahwa pasangan Anies-Sandi unggul ketimbang pasangan Ahok-Djarot pada pemilih muda. Ahok-Djarot hanya menang pada segmen pemilih yang usianya 50 tahun ke atas.
"Pemilih muda, kemudian di bawah 50 tahun lebih ke Anies-Sandi. Sementara di 50 tahun ke atas ini Ahok-Djarot unggul dari Anies-Sandi," kata Ardian.

Dipaparkan, pada pemilih yang berusia 19 tahun atau di bawahnya pasangan Anies-Sandi unggul dengan perolehan suara sebesar 59,3 persen sedangkan Ahok-Djarot hanya memperoleh dukungan sebesar 33,9 persen dan 6,8 persen lainnya belum menentukan pilihan.

Anies-Sandi kembali unggul pada pemilih yang berusia 20 tahun hingga 29 tahun dengan perolehan dukungan sebesar 49,4 persen. Sementara pasangan Ahok-Djarot memperoleh dukungan sebesar 44,9 persen dan hanya 5,7 persen pemilih yang belum menentukan pilihan.

Demikian juga pada pemilih dengan usia antara 30-39 tahun, pasangan Anies-Sandi kembali unggul dengan perolehan suara sebesar 55,3 persen. Sementara, pasangan Ahok-Djarot hanya memperoleh dukungan sebesar 38,3 persen, dan 6,4 persen lainnya belum menentukan pilihan.

Bahkan pada pemilih dengan usia antara 40-49 tahun, pasangan Anies-Sandi unggul dengan perolehan suara sebesar 59,4 persen. Sementara, pasangan Ahok-Djarot memperoleh dukungan sebesar 33,8 persen dan hanya 6,8 persen yang belum menentukan pilihannya.

Ahok-Djarit baru unggul pada pemilih dengan usia 50 tahun ke atas, dengan perolehan suara sebesar 52,0 persen. Pada segmen ini, Anies-Sandi hanya memperoleh dukungan sebesar 43,1 persen dan 4,9 persen lainnya belum tentukan atau merahasiakan pilihan

TERKINI
Nggak Mau Kalah dari Justin Bieber, Selena Gomez Pamer Kemesraan dengan Benny Blanco Billy Baldwin Bahagia Hailey Bieber Justin Bieber Segera Jadi Orangtua Baru Perbarui Janji Pernikahan, Justin Bieber dan Hailey Bieber Pakai Cincin Kawin Tiffany Hailey Bieber Hamil, Ibu Justin Bieber Gembira Bakal Segera Jadi Nenek