Sabtu, 20/04/2024 18:04 WIB

Bagikan 2.000 Paket Sembako, PKB Kab. Tangerang Bantu Kebutuhan Warga yang Isoman

Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kab. Tangerang melaksanakan agenda Launcing Program AMI (Aksi Melayani Isoman) di Kantor DPC PKB Kab. Tangerang

Pembagian sembako kepada warga oleh DPC PKB Kab. Tangerang

Jakarta, Jurnas.com - Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kab. Tangerang melaksanakan agenda Launcing Program AMI (Aksi Melayani Isoman) di Kantor DPC PKB Kab. Tangerang, Rabu (14/07).

Program ini merupakan instruksi langsung dari Ketua Umum DPP PKB, Gus Muhaimin sebagai bentuk politik kehadiran dan kebermanfaatan PKB untuk masyarakat, khususnya yang terjangkit covid-19 dan sedang melakukan Isolasi Mandiri.

Program ini dilaunching dan diresmikan oleh Ketua DPC PKB Kab. Tangerang, M. Nur Kholis bersama Sekretaris DPC PKB, H. Ahmad Baidowi, juga Khoerun Huda selaku Wakil Ketua.

Dalam sambutannya, Ketua DPC PKB menyampaikan bahwa program ini menjadi komitmen PKB untuk terus menebar kebermanfaatan kepada masyarakat Kab, Tangerang.

“Program AMI ini menjadi ikhtiar kami untuk bersama melawan covid-19. Semoga ini dapat membantu masyarakat yang sedang Isoman akibat covid-19," tuturnya.

M. Nur Kholis, yang juga Sekretaris Komisi IV DPRD Provinsi Banten menkonfirmasi bahwa saat ini DPC PKB Kab. Tangerang telah menyediakan dan akan mendistribusikan sebanyak 2000 paket sembako, multivitamin, juga ratusan makanan kotak nasi setiap harinya.

Kang Awal, salah satu penerima program AMI yang diwakili oleh saudaranya dalam simbolis launching kali ini. Setelah di konfirmasi via telpon menyampaikan banyak ucapan terima kasih kepada PKB Kabupaten Tangerang atas perhatian dan kehadirannya membantu yang terjangkit covid-19.

"Ini sangat membantu bagi kami yang sedang isoman, karena kami tak tau lagi harus bagaimana, penghasilan kamu sudah terhenti semenjak isoman. Alhamdulillah PKB hadir untuk membantu kami. Semoga semua pengurus PKB sehat selalu dan menjadi catatan amal ibadahnya. Tentunya. PKB terus akan beradadi hati masyarakat. Amiiin,” ucapnya.

KEYWORD :

DPC PKB Warga Isoman Kabupaten Tangerang




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :