Kamis, 18/04/2024 20:29 WIB

Kronologi Memanasnya Perang Kata-kata Ibrahimovic vs LeBron

Keributan antara Ibrahimovic dan LeBron berawal ketika penyerang AC Milan itu mengecam LeBron karena terlibat dalam masalah politik di luar lapangan.

LeBron James (kiri) dan Zlatan Ibrahimovic (kanan) (Foto: Lakers)

London, Jurnas.com - Perang kata-kata antara pesepak bola Zlatan Ibrahimovic dan pebasket LeBron James makin memanas. Yang terbaru, Ibrahimovic menyindir LeBron yang menurut dia seharusnya fokus menjadi atlet, alih-alih terjun ke dunia politik.

Keributan antara Ibrahimovic dan LeBron berawal ketika penyerang AC Milan itu mengecam LeBron karena terlibat dalam masalah politik di luar lapangan.

"(LeBron) sangat fenomenal dalam apa yang dia lakukan, tetapi saya tidak suka ketika orang memiliki status tertentu, mereka melakoni politik pada saat yang sama," kata Ibrahimovic pekan lalu dikutip dari Goal pada Selasa (2/3).

"Lakukan apa yang Anda kuasai. Lakukan kategori yang Anda lakukan. Saya bermain sepak bola karena saya yang terbaik dalam bermain sepak bola," sambung dia.

"Saya tidak melakukan politik. Jika saya menjadi politisi, saya akan melakukan politik. Itu adalah kesalahan pertama yang dilakukan orang ketika mereka menjadi terkenal dan menjadi status tertentu. Jangan ikut campur. Lakukan saja apa yang Anda lakukan. terbaik karena tidak terlihat bagus."

Pernyataan ini dengan cepat dibantah oleh LeBron. Dia menyebut Ibrahimovic salah paham. LeBron juga menuduh Ibrahimovic munafik karena pernah menunggangi isu rasisme di Swedia pada 2018.

"Saya berpidato tentang orang-orang saya dan saya berpidato tentang kesetaraan. Ketidakadilan sosial, rasisme, penindasan pemilih sistematis, hal-hal yang terjadi di komunitas kita," kata LeBron membalas ucapan Ibrahimovic.

"Tidak mungkin saya hanya berpegang pada olahraga karena saya tahu dengan platform ini, betapa kuatnya suara saya," lanjut dia.

"Sangat lucu bahwa dia (Ibrahimovic) mengatakan itu, karena saya yakin pada tahun 2018 dia orang yang sama yang mengatakan bahwa ketika dia kembali ke Swedia, dia membicarakan hal yang sama," sambung dia.

Ibrahimovic kembali membalas pernyataan LeBron. Dia berkilah bahwa rasisme dan politik merupakan dua hal yang berbeda.

"Kami para atlet mempersatukan dunia, politik memecah dunia. Semua orang dipersilakan (berpolitik), ini tidak ada hubungannya dengan dari mana Anda berasal, kami melakukan apa yang kami lakukan untuk bersatu," tegas Ibrahimovic pada Selasa (2/3).

"Kami tidak melakukan hal-hal lain karena kami tidak pandai dalam hal itu, kalau tidak, saya akan terjun ke politik," tambah eks Barcelona tersebut.

"Itulah pesan saya. Atlet harus menjadi atlet, politisi harus menjadi politisi," tutup dia.

KEYWORD :

Zlatan Ibrahimovic LeBron James Perang Kata-kata




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :