
Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu
Yerusalem - Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu secara terang-terangan mengancam akan menyerang tanpa ampun warga Palestina di Gaza yang membuat kerusakan terhadap Israel.
Dalam sebuah pernyataan dari kantor Perdana Menteri Israel, Netanyahu mengatakan, "Kami memiliki prinsip yang jelas dan selalu kami sampaikan berulang-ulang, yaitu prinsip ‘Anda harus menghancurkan mereka yang akan menghancurkan Anda’,” ungkap dia.Netanyahu mengatakan, “Kami tidak akan mengizinkan siapa pun di Jalur Gaza untuk menghancurkan kami, justru kami yang akan menghancurkan mereka.”Pesawat tempur Israel kemarin melancarkan serangan udara ke wilayah Palestina di utara Gaza. Menurut pernyataan tertulis dari militer Israel, serangan tersebut menargetkan markas Hamas lantaran tiga warga Palestina telah menyeberangi perbatasan Palestina-Israel kemarin.Israel Benjamin Netanyahu Palestina Invasi Militer