Minggu, 28/04/2024 00:21 WIB

Bom Kampung Melayu

Wakapolri: Satu Anggota Tewas, 4 Luka-luka

Sedangkan korban sipil mulai dari supir hingga seorang mahasiwa berjumlah 5 orang. Mereka juga sudah dilarikan ke rumah sakit. Ledakan bom sendiri diduga terjadi disekitaran parkiran dan toilet.

polisi mengevakuasi kejadian

Jakarta - Wakapolri Komjen Syafrudidn menyebutkan,  lima anggota Polri menjadi korban bom bunuh diri yang terjadi di sekitaran Terminal Kampung Melayu, Jaktim, Rabu (24/5/2017) malam. Seorang anggota Polri tewas ditempat.

"Lima anggota Polri jadi korban. 1 orang anggota meninggal yakni Brigadir Taufan. Empat anggota sudah dilarikan ke rumah sakit," ungkap Komjen Syafrudidn di lokasi kejadian.

"Anggota Polri tersebut sedang melaksanakan tugas pengamanan sekelompok masyarakat yang pawai di sekitar KP Melayu," ditambahkan Syafruddin.

Satu korban meninggal dunia dari kalangan sipil diduga sebagai pelaku bom bunuh diri. Polisi membenarkan cececaran tubuh disekitaran lokasi ledakan merupakan pelaku.

Sedangkan korban sipil mulai dari supir hingga seorang mahasiwa berjumlah 5 orang. Mereka juga sudah dilarikan ke rumah sakit. Ledakan bom sendiri diduga terjadi disekitaran parkiran dan toilet. Ledakan terjadi dua kali. Ledakan pertama terjadi sekitar pukul 21.00 WIB, sedangkan ledakan kedua terjadi 5 menit kemudian.

Kini tempat kejadian telah disetrilisasi oleh pihak kepolisian. Selain penyisiran oleh tim Gegana, polisi juga melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

KEYWORD :

Ledakan Kampung Melayu Bom




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :