Sabtu, 18/05/2024 22:59 WIB

Barcelona Percepat Real Madrid Juara La Liga

Barcelona Percepat Real Madrid Juara La Liga

Real Madrid juara La Liga (Foto: Twitter Real Madrid)

Madrid, Jurnas.com - Barcelona kembali menelan hasil negatif di La Liga, usai kalah 4-2 dari Girona pada Sabtu (4/5) dini hari. Tak hanya mengubur asa finis di peringkat ke-2, kekalahan ini juga mengantarkan rival abadi Barca, Real Madrid, juara La Liga lebih cepat.

Barcelona sempat unggul lewat Andreas Christensen saat pertandingan memasuki menit ke-3. Namun, semenit kemudian, tim tuan rumah membalas melalui Artem Dovbyk. Di masa tambahan waktu babak pertama, Robert Lewandowski membuat Barca unggul dari titik putih.

Gol Portu pada menit ke-65 menjadi kebangkitan Girona. Dua menit kemudian, giliran Miguel Gutierrez mencetak gol ketiga Girona. Portu kembali mencetak gol untuk menandai keunggulan tuan rumah dengan skor akhir 4-2 pada menit ke-74.

Sebelum kekalahan Barcelona, Real Madrid memastikan kemenangan 3-0 atas Cadiz. Tiga gol El Real masing-masing dicetak oleh Brahim Diaz, Jude Bellingham, dan Joselu Mato.

Madrid mengunci 87 poin untuk tetap nyaman di puncak klasemen sementara, dan tidak akan bisa disalip oleh dua pesaingnya, Girona dan Barca, yang masing-masing memiliki 74 dan 73 poin.

Hasil ini juga memastikan Girona akan menjadi tim yang lolos ke Liga Champions musim depan, bersama Real Madrid, Barcelona, dan Atletico Madrid. Posisi Atletico masih rawan apabila gagal memenangkan sisa laga tersisa.

KEYWORD :

Real Madrid Barcelona La Liga




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :