Rabu, 24/04/2024 18:29 WIB

5 Fakta Unik Finlandia, Tak Cuma Negara Paling Bahagia Lho

5 Fakta Unik Finlandia, Tak Cuma Negara Paling Bahagia Lho

Pemandangan alam di Finlandia (Foto: SaiKrishna Saketh Yellapragada/Unsplash)

Helsinki, Jurnas.com - Predikat negara palingn bahagia dalam beberapa tahun terakhir melekat pada Finlandia. Indeks kebahagiaan di negara Nordik tersebut menjadi yang tertinggi dibandingkan negara-negara lainnya.

Namun, itu bukan satu-satunya fakta menarik tentang Finlandia. Dikutip dari AFP, berikut ini lima fakta unik Finlandia:

1. Kekuasaan di tangan perempuan

Tahukan Anda, tujuh dari delapan partai terbesar di Filandia dipimpin oleh seorang perempuan. Tak heran bila Finlandia menempati peringkat teratas dalam hal negara terbaik untuk kesetaraan gender.

Menurut sejarah, parlemen Finlandia juga menjadi yang pertama di dunia memperbolehkan perempuan sebagai anggota parlemen pada tahun 1907, ketika Finlandia saat itu masih menjadi bagian dari kekaisaran Rusia.

2. Dari nonblok beralih ke NATO

Finlandia mengambil keputusan penting pada Mei 2022. Setelah sebelumnya memiliki kebijakan militer nonblok, negara itu mendaftar dan bergabung dengan NATO, menyusul invasi Rusia ke Ukraina.

Banyak orang Finlandia sejak lama percaya bahwa tidak mengkritik kebijakan luar negeri Rusia, yang notabene negara tetangga, adalah cara terbaik untuk menjaga kepentingan mereka, sebuah kebijakan yang dikenal sebagai "Finlandisasi".

Sebelum invasi Rusia ke Ukraina, dukungan Finlandia untuk keanggotaan NATO hanya sekitar 20 hingga 30 persen, tetapi perang membuatnya melonjak hingga lebih dari 75 persen.

3. Negara paling bahagia di dunia

Untuk tahun keenam berturut-turut, Finlandia dinobatkan sebagai negara paling bahagia di dunia menurut indeks yang disponsori PBB.

Selain pemandangan alam yang didominasi danau dan hutan, Finlandia juga dikenal dengan sistem kesejahteraannya yang luas, kepercayaan yang tinggi pada pihak berwenang, dan tingkat ketidaksetaraan yang rendah di antara 5,5 juta penduduknya.

Finlandia memiliki sekitar tiga juta sauna yang jumlah lebih banyak dari jumlah mobil terdaftar, sebagai kenyamanan di negara yang suhunya turun di bawah titik beku selama hampir setengah tahun.

Meski demikian, banyak orang Finlandia menggambarkan diri mereka sebagai pendiam dan cenderung melankolis, dan mengaku mengamati tampilan publik yang penuh kegembiraan dengan kecurigaan.

KEYWORD :

Finlandia Fakta Unik Negara Paling Bahagia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :