Kamis, 25/04/2024 04:28 WIB

Di Seminar Bakomubin, Zulhas Minta Mubalig Tak Terjebak Cebong dan Kampret

Kita ini kan merdeka untuk memperkuat persatuan. Demokrasi itu salah satu cara. Memilih presiden, pilih gubernur, milih bupati itu cara yang kita sepakati. Tapi tujuannya untuk memperkuat persatuan bukan melahirkan cebong kampret bukan.

Wakil Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan. (Foto: Jurnas.com)

Jakarta, Jurnas.com - Wakil Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan menghadiri acara Seminar Nasional Kebangsaan Badan Koordinasi Mubaligh Indonesia (Bakomubin) di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (9/12).

Zulhas, biasa ia disapa, mengajak para mubaligh menjaga persatuan. Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu tidak mau para Mubaligh terjebak pada pembelahan cebong dan kampret.

"Kita ini kan merdeka untuk memperkuat persatuan. Demokrasi itu salah satu cara. Memilih presiden, pilih gubernur, milih bupati itu cara yang kita sepakati. Tapi tujuannya untuk memperkuat persatuan bukan melahirkan cebong kampret bukan," kata dia.

Zulhas menegaskan, persatuan masyarakat yang kokoh akan membuat NKRI tetap berdaulat. Dengan menjadi negara berdaulat, maka kesetaraan keadilan akan tercipta.

"Kesetaraan itu lah tujuan kita adil bagi seluruh rakyat indonesia," jelasnya.

Terlepas dari itu, Zulhas berharap seminar ini dapat memperkuat ajaran Islam seperti layaknya Nabi Muhamad SAW yang berhasil menyebarlan agama Islam dalam waktu 23 tahun.

"Sekarang ini kok agak anu ya, oleh karena itu nanti ceramah itu yang menyejukan yang merangkul yang mempersatukan yang menjadi rahmat bagi sekalian alam," tandasnya dalam seminar yang dipimpin langsung oleh Ketua Umum Bakomubin, H Tatang M Natsir Fathuddin tersebut.

 

 

KEYWORD :

Warta MPR Seminar Kebangsaan Bakomubin Zulkifli Hasan Cebong Kampret




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :