Perang Lawan Covid-19, Pengusaha Muda Ini Buat Aplikasi Pemetaan Pasien

Jum'at, 27/03/2020 11:15 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Pandemi Covid-19 atau virus corona di Indonesia membuat sejumlah elemen masyarakat mencoba membantu pemerintah untuk menangani virus Covid-19.

Salah satunya pengusaha muda Satrio Wibowo melalui organisasi “Energi Kita Indonesia” yang dibentuknya berjuang melalui pembuatan aplikasi yang diberi nama coronaina.com dan dapat diakses melalui laman https://coronaina.com/.

Satrio mengatakan, melalui aplikasi tersebut kita dapat mengetahui peta/Geolocation patient Pasien Dalam Pengawasan (PDP) maupun Orang Dalam Pemantauan (ODP) juga suplay Chain Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga medis.

Aplikasi ini merupakan bentuk kontribusi Energi Kita Indonesia dalam membantu pemerintah mendapatkan gambaran penyebaran peta dengan detail dan juga sasaran rapid test untuk screening sebanyak banyak nya, dan juga keperluan APD,” terang Satrio, Jumat (27/3/2020).

Satrio juga meminta agar anak-anak muda mau bergabung dengan dirinya untuk bersama sama memerangi Covid-19. Ia mengungkapkan betapa tatanan hidup telah banyak berubah di mana banyak keluarga dan kerabat yang tidak bisa lagi saling bersilaturahmi akibat covid1-9.

"Saat ini, kita, saatnya kembali ke Ibu Pertiwi. Tidak ada beda di antara kita. Saat ini Virus Corona membuat tatanan hidup kita menjadi berubah, akibat Covid-19 ini kita tidak bisa lagi bertemu dengan sanak keluarga maupun kerabat karena khawatir tertular atau menularkan virus Covid-19 ke mereka," terang Satrio.

Selain itu Satrio Juga meminta agar Mantan Menteri Kesehatan, Siti Fadilah Supari untuk dibebaskan dari Penjara, karena saat ini bangsa butuh keilmuannya dan pengalamannya dalam berperang melawan virus covid-19.

“Pemerintah perlu membebaskan Ibu Siti Fadilah Supari, bagaimana pun keilmuan dan pengalamannya dibutuhkan dalam perang melawan Covid-19 ini,” pungkas Satrio.

TERKINI
Liverpool Mata-matai Striker Incaran Arsenal Keok dari Frosinone, Salernitana Degradasi ke Serie B Ten Hag Sebut Rashford Perlu Dukungan untuk Bangkit Sepakat! Arne Slot Jadi Pelatih Liverpool Musim Depan