Benzema Berpeluang Nyalip Messi

Selasa, 26/11/2019 14:50 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Karim Benzema telah mencetak 25 gol sejauh ini pada 2019 dan itu membuatnya menjadi pencetak gol terbanyak ketiga di lima liga utama Eropa, di belakang Lionel Messi dan Robert Lewandowski.

Pemain asal Argentina itu mencetak 29 gol, sementara striker Bayern Munich itu mencatatkan gol 28.

Sementara itu, rekan senegaranya Kylian Mbappe telah berhasil mencetak gol sebanyak Benzema, yang akan berusaha untuk memperpanjang skornya, yang membuatnya menjadi pencetak gol terbanyak di LaLiga Santander dengan sepuluh gol.

Real Madrid akan menghadapi Paris Saint-Germain pada Rabu (27/11) di Liga Champions, tempat pemain asal Prancis itu baru-baru ini menjadi pencetak gol terbanyak ketiga sepanjang masa Los Blancos.

Ia pun tetap menjadi pilihan utama Zidane di lini depan El Real untuk mencoba meraih poin penuh saat melawan PSG.

TERKINI
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya di Kasus Narkoba CERI Laporkan Aspidum Kejati Jawa Timur ke Jaksa Agung Atas Dugaan Ini Gelora Cap PKS sebagai Pengadu Domba: Tolak Gabung Koalisi Prabowo-Gibran Taylor Swift Sedih Tinggalkan Pacar dan Teman-temannya untuk Eras Tour di Eropa