Jerman: Sistem Penanggal Sanksi AS terhadap Iran segera Siap

Senin, 10/06/2019 17:42 WIB

Teheran, Jurnas.com - Pemerintah Jerman mengumumkan, sistem pembayaran Uni Eropa yang dirancang untuk menghindari sanksi Amerika Serikat (AS) terhadap Iran akan segera siap.

Demikian kata Menteri Luar Negeri Jerman, Heiko Maas saat bertemu Presiden Iran, Hassan Rouhani dan Menteri Luar Negeri Iran, Javad Zarif di Teheran, Senin (10/6).

Maas sebelumnya mengatakan sistem pembayaran, yang dikenal sebagai Instex, siap dioperasikan setelah kehadirannya sudah diumumkan beberapa bulan lalu.

"Ini adalah instrumen jenis baru sehingga tidak mudah untuk mengoperasionalkannya," katanya, menunjuk pada kompleksitas mencoba menginstal sistem pembayaran yang sama sekali baru.

"Tetapi semua persyaratan formal sudah ada sekarang, dan jadi saya berasumsi kita akan siap menggunakannya dalam waktu dekat," tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Zarif mengatakan, Iran dan Jerman mengadakan pembicaraan jujur dan serius untuk menyelamatkan kesepakatan nuklir 2015 dengan negara adidaya.

"Teheran akan bekerja sama dengan anggota Uni Eropa dari kesepakatan untuk menyelamatkannya," kata Zarif.

TERKINI
Taylor Swift Sedih Tinggalkan Pacar dan Teman-temannya untuk Eras Tour di Eropa Album Beyonce Cowboy Carter Disebut Layak Jadi Album Terbaik Grammy 2025 Ryan Gosling Bikin Aksi Kejutan ala Stuntman The Fall Guy di Universal Studios Dwayne Johnson Senang Jadi Maui Lagi di Moana 2