Jum'at, 19/04/2024 10:49 WIB

Momen Glenn Fredly Nyanyi Sholawat Bikin Warganet Sendu

Banyak pihak yang merasa kehilangan atas meninggalnya musisi legendaris Glenn Fredly pada Rabu (8/4) malam kemarin.

Glenn Fredly menyanyikan Sholawat Badr (Foto: Twitter @Haidar_Bagir)

Jakarta, Jurnas.com - Banyak pihak yang merasa kehilangan atas meninggalnya musisi legendaris Glenn Fredly pada Rabu (8/4) malam kemarin.

Pelantun lagu `Terserah` tutup usia setelah berjuang melawan penyakit radang selaput otak atau meningitis sejak Maret lalu.

Setelah menghadap Sang Pencipta, warganet di dunia maya mengenang Glenn bukan hanya sebagai penyanyi dengan suara emas lewat lagu-lagunya.

Dia juga pernah melantunkan lagu Sholawat Badr, yang Kamis (9/4) pagi ini ramai diperbicangkan di jagat Twitter dalam video yang dibagikan oleh akun @Haidar_Bagir.

"Glenn Fredley menyanyikan shalawat Badr," tulis @Haidar_Bagir.

Dan di akhir video, penyanyi asal Ambon tersebut mengucapkan selamat memasuki bulan suci Ramadan, kepada umat Muslim di Indonesia.

"Beta mengucapkan selamat memasuki bulan suci Ramadan, buat beta pung gandong salam," kata almarhum.

Video yang diretweet lebih dari 9.800 pengguna dan disukai lebih dari 27 ribu warganet ini mendapatkan beragam respon. Netizen mengaku tersentuh dan sedih karena Indonesia telah kehilangan salah satu talenta terbaik.

"Denger sholawat ini tanpa di nyanyiin om Glenn aja udah nangis, la ini di nyanyiin om Glenn lagi tambah," tulis @tristimaulin.

"Mbrebes mili," sambung @nopskyyy.

"Terima cintanya, Ya Rabb," kata @kangsaiful_

"Mau lagu galau, mau shalawatan, lagu lebaran, lagu ape juga lembut banget," balas @Nabilahrch.

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun semoga alm Glenn Fredly mendapat tempat yang layak di sisiNya. Amiin Ya Rabb," cuit @azwir_bob.

KEYWORD :

Glenn Fredly Sholawat Badr




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :