Rabu, 24/04/2024 06:12 WIB

Dewan Pers: Media Massa Harus Mampu Berimbang dalam Pemberitaan

Era digital akan mempercepat penyebaran berita kepada publik, terlebih berkembangnya media sosial

Kantor Dewan Pers

Nusa Dua, Jurnas.com - Dewan Pers berharap media massa mampu menjaga keberimbangan dalam pemberitaan dan menyikapi era digital dengan tepat.

"Media massa harus peka dengan perkembangan zaman. Era digital membawa perubahan besar. Termasuk juga mampu memberikan pengetahuan melalui penyebaran berita kepada kaum milineal," kata Ketua Dewan Pers Muhammad Nuh, Rabu (4/12/2019).

Nuh mengatakan, era digital akan mempercepat penyebaran berita kepada publik, terlebih berkembangnya media sosial.

Akan tetapi, belum semuanya memahami dari konten media sosial tersebut seperti apa. Oleh karena itulah tugas dari media massa memberitakan sesuai sesuai dengan kode etik jurnalistik.

"Peran penting dari media massa adalah mampu memberikan berita sesuai dengan fakta dan kejadian secara independen dan berimbang," kata Mantan Mendikbud ini.

"Langkah ini juga memberikan keberimbangan seperti apa yang ditulis di media sosial oleh publik secara vulgar, sehingga masyarakat akan semakin mengerti apa itu media massa dan apa itu media sosial,".

KEYWORD :

News Dewan Pers Era Digital Berita




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :