Kamis, 18/04/2024 09:16 WIB

Kemdikbud Sebut "Gundala" Kebangkitan Superhero Lokal

Kepala Pusat Pengembangan Perfilman Kemdikbud, Maman Wijaya, mengatakan film yang dibintangi oleh Abimana Aryasatya itu bisa menjadi semangat baru untuk mengenalkan superhero lokal ke tingkat internasional.

Film Gundala (Foto: Sindo)

Jakarta, Jurnas.com - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) memberikan apresiasi terhadap suksesnya penayangan film pahlawan super Gundala, karya sutradara Joko Anwar.

Kepala Pusat Pengembangan Perfilman Kemdikbud, Maman Wijaya, mengatakan film yang dibintangi oleh Abimana Aryasatya itu bisa menjadi semangat baru untuk mengenalkan superhero lokal ke tingkat internasional.

"Sangat menginspirasi dan menggugah figur ketokohan yang kuat. Semoga bisa betul-betul menjadi tonggak kebangkitan superhero lokal, yang akan menguasai dunia," ujar Maman pada Jumat (13/9) di Jakarta.

Kesuksesan Gundala di layar lebar bukan isapan jempol belaka. Dikutip dari laman Film Indonesia, film yang diangkat dari novel karya Hasmi tersebut sukses menggeser `Bumi Manusia`, `Preman Pensiun`, `Ghost Writer`, hingga `Si Doel the Movie 2` dengan jumlah 1.380.516 penonton.

Sementara hingga saat ini, tiga besar film terlaris masih diisi oleh Dilan 1991 (5,2 juta penonton), Dua Garis Biru (2,5 juta penonton), dan My Stupid Boss 2 (1,8 juta penonton).

Selain menorehkan sukses di Tanah Air, Gundala juga berhasil ditayangkan di Toronto International Film Festival (TIFF), yang berlangsung pada 5-15 September mendatang.

KEYWORD :

Gundala Joko Anwar Maman Wijaya Kemdikbud




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :