Kamis, 25/04/2024 23:50 WIB

Kuliner Hingga Gasing Khas Indonesia di Jantung Kota London

Tahun lalu, Indonesian Weekend menarik 30.000 lebih pengunjung dari berbagai negara.

Indonesian Weekend 2016 di dekat Tower Bridge

Jakarta – Mengantongi sukses tahun lalu, Indonesian Weekend kembali digelar untuk kali kedua. Pameran yang berlangsung pada 22-23 Juli di Potters Fields Park, London tersebut akan menyajikan pameran dan promosi budaya, kuliner, pariwisata, fashion, musik, hingga permainan khas Indonesia.

Tahun lalu, Indonesian Weekend menarik 30.000 lebih pengunjung dari berbagai negara. Keragaman khas Indonesia yang tertuang di dalam kuliner hingga permainan lokal, bahkan mendapatkan antusiasme khusus.

“Tahun ini akan lebih besar lagi. Semua ini tidak lain atas bantuan bapak Dubes Kerajaan Inggris yang ada di Jakarta. Informasi yang saya dapat dari Bapak Mahendra, Indonesian Weekend tahun lalu dihadiri oleh 30.000 orang, 95 persen di antaranya warga negara asing,” kata Direktur Diplomasi Warisan Budaya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) Najamudin Ramli, Rabu (12/7) di Jakarta.

Sementara Asisten Deputi Pengembangan Pasar Eropa, Timur Tengah, Amerika dan Afrika Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Nia Niscaya mengungkapkan Inggris merupakan penyumbang turis terbesar bagi Indonesia. Meskipun tidak sebesar Asia Tenggara karena terkendala jarak, wisman asal Inggris selama enam bulan terakhir sudah tembus di angka 135.000, dari target 380.000 hingga akhir tahun.

“Inggris jadi pengunjung tertinggi di antara negara Eropa. Semoga dengan adanya iven ini makin menambah dan menjadikan Indonesia sebagai wishlist mereka,” kata Nia.

Pada penyelenggaraan Indonesia Weekend II nanti, pengunjung kembali dapat menikmati demo kuliner dari Chef Degan Saptoaji yang akan memasak Rendang, Soto Betawi, dan Gado-Gado. Permainan gasing berbagai model juga akan dibawa oleh Endi Aras. Selain itu, terdapat beberapa penampilan antara lain bintang YouTube Indonesia Allfy Rev, Silat, Angklung, Fashion Show, dan Hena Tato.

KEYWORD :

Indonesian Weekend Kemdikbud Kemenpar




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :