https://www.jurnas.com/images/img/conf-Jurnas_11.jpg
Beranda News Ekonomi Ototekno Gaya Hidup Hiburan Olahraga Humanika Warta MPR Kabar Desa Terkini

BI: Rupiah Terkoreksi Hingga 5,07 Persen

Untung Prasetyo | Rabu, 24/04/2024 20:05 WIB

Indeks nilai tukar dolar AS terhadap mata uang utama (DXY) menguat tajam mencapai level tertinggi 106,25 pada tanggal 16 April 2024 Mata uang Rupiah Indonesia dan Dolar Amerika Serikat. (Istimewa)

Jakarta, Jurnas.com - Hingga 23 April 2024, catatan Bank Indonesia (BI) rupiah terkoreksi 5,07% secara year to date (ytd) yang disebabkan menguatnya dolar AS secara luas.

Indeks nilai tukar dolar AS terhadap mata uang utama (DXY) menguat tajam mencapai level tertinggi 106,25 pada tanggal 16 April 2024 atau mengalami apresiasi 4,86% dibandingkan dengan level akhir di 2023.

“Perkembangan tersebut memberikan tekanan depresiasi kepada hampir seluruh mata uang dunia, termasuk nilai tukar rupiah,” ucap Gubernur BI Perry Warjiyo dalam konferensi pers hasil rapat Dewan Gubernur April 2024 pada Rabu (24/4/2024).

Baca juga :
Lantik P3S, Setjen DPR RI Wadahi Pegawai Purna Bakti Tetap Produktif

Perry mengatakan BI terus memperkuat kebijakan stabilisasi nilai tukar rupiah dengan mengoptimalkan seluruh instrumen moneter yang tersedia, baik melalui intervensi di pasar valas secara spot dan domestic non deliverable forward (DNDF), pembelian SBN dari pasar sekunder apabila diperlukan, pengelolaan likuiditas secara memadai, maupun langkah-langkah lain yang diperlukan.

Strategi operasi moneter pro-market melalui instrumen sekuritas rupiah Bank Indonesia (SRBI), sekuritas valas Bank Indonesia (SVBI), dan sukuk valas Bank Indonesia (SUVBI) terus dioptimalkan guna menarik masuknya aliran portofolio asing dari luar negeri.

Baca juga :
Bank Indonesia Naikkan Suku Bunga Acuan 6,25 Persen

“BI juga terus memperkuat koordinasi dengan pemerintah, perbankan, dan dunia usaha untuk mendukung implementasi instrumen penempatan valas devisa hasil ekspor sumber daya alam (DHE SDA) sejalan dengan PP Nomor 36 Tahun 2023,” kata Perry.

 

Baca juga :
Legislator Minta Penentuan Tarif Tiket Pesawat Perhatikan Daya Beli Masyarakat
(Untung Prasetyo)
KEYWORD :

Bank Indonesia Rupiah Dolar AS