Kamis, 25/04/2024 03:46 WIB

Rocky Gerung Tampil Pakai Jaket Partai Demokrat, Karyono: Tampak Gagah dan Keren

Selama ini seolah-olah Rocky menjadi jubir tidak resmi kelompok oposisi.

Rocky Gerung mulai terbuka memakai jaket Partai Demokrat dalam sebuah acara bersama Agus Harimurti Yodhoyono.

Jakarta, Jurnas.com - Sikap dan posisi politik Rocky Gerung mulai terlihat jelas setelah ia tampil memakai jaket warna biru dengan kombinasi lengan putih yang di bagian belakangnya bertuliskan Aku Demokrat.

Pengamat politik Direktur Indonesian Public Institute (IPI) Karyono Wibowo menilai Rocky Gerung tampak semakin gagah dan keren dengan memakai baju partai Demokrat.

"Tidak hanya nampak gagah dan keren, Rocky juga sangat cocok menjadi kader Demokrat. Dengan bekal ilmu pengetahuan dan kemampuannya berdebat, dia sangat tepat sebagai tink thank partai Demokrat," kata Karyono Wibowo kepada wartawan, Rabu (28/7/2021).

Karyono mengutarakan jika ditelusuri sepak terjang Rocky dalam pergulatan pemikiran di ruang publik, secara tidak langsung memang menguntungkan partai berlambang segi tiga mercy itu.

Kritik Rocky yang sangat tajam dan dilakukan bertubi-tubi terhadap pemerintahan Jokowi, jelas Karyono, secara tidak langsung memberikan benefit politik bagi oposisi.

"Sependek ingatan saya, dari total kritik yang terlontar lebih dari 90% mengkritik Jokowi dan pemerintahannya," ungkap Karyono.

Bagi Karyono, peran Rocky tidak hanya menunaikan tugas sebagai intelektual dan kritikus, tetapi di sisi lain, dalam persepsi publik seolah Rocky menjadi jubir tidak resmi kelompok oposisi.

Menurut hemat Karyono, hal ini tidak menjadi persoalan dan lumrah dalam sistem demokrasi. Kritik yang dilakukan Rocky sebaiknya disikapi dengan santai karena penyelenggaraan pemerintahan memang perlu check and balance.

"Jadi tidak masalah jika sikap kritis yang diperankan Rocky Gerung paralel dengan sikap partai oposisi dan simetris dengan posisi partai Demokrat yang memposisikan diri sebagai partai penyeimbang," jelasnya.

Ia juga mengingatkan sistem pemerintahan demokrasi memang memerlukan kekuatan penyeimbang untuk mengontrol jalannya pemerintahan.

"Namun, pelaksanaan demokrasi tentu harus berjalan sesuai konstitusi dan regulasi agar demokrasi tidak memakan anak kandungnya sendiri," tuntas Karyono Wibowo.

KEYWORD :

Karyono Wibowo IPI Rocky Gerung Partai Demokrat oposisi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :