Sabtu, 20/04/2024 13:36 WIB

Putra Mahkota Arab Saudi Kucurkan Rp14 Miliar untuk Pernikahan Anak Yatim

Pada 2019, putra mahkota memberikan SR520 juta kepada lebih dari 26.000 orang di seluruh Kerajaan di bawah skema yang sama.

Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammad bin Salman. (Foto: Handout/Bandar Algaloud/Pengadilan Kerajaan Saudi via Reuters)

Riyadh, Jurnas.com - Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman telah mengarahkan SR3,74 juta ($997.080) atau sebesar Rp14 miliar untuk didistribusikan sebagai hibah pernikahan kepada 200 pria dan wanita muda di seluruh Kerajaan.

"Uang itu keluar dari keinginannya untuk mendukung anak yatim dengan keadaan khusus dan orang-orang cacat, karena mereka adalah salah satu kelompok prioritas dari program ‘SNAD Mohammed bin Salman’," Saudi Press Agency melaporkan.

Pada 2019, putra mahkota memberikan SR520 juta kepada lebih dari 26.000 orang di seluruh Kerajaan di bawah skema yang sama. Penerima manfaat juga menerima kursus pelatihan tentang kesadaran finansial.

Program SNAD Mohammed bin Salma bertujuan, melalui inisiatifnya yang beragam dan inovatif. Hal itu guna meningkatkan stabilitas ekonomi dan sosial masyarakat di Kerajaan, dan membuat sistem kesejahteraan lebih kuat dan efisien.

Beberapa tahun sebelumnya pun program ini sudah berjalan, dengan jumlah yang juga tak sedikit. Tercatat, sudah ada lebih dari 8.000 yang menerima manfaat dari program pernikahan SNAD itu sejak peluncuran.

Program ini memiliki tujuan memotivasi para pemuda Arab Saudi untuk melangsungkan pernikahan. Membantu pasangan yang baru menikah, dan memastikan prinsip stabilitas sosial di Arab Saudi. (Arab News)

KEYWORD :

Pernikahan Anak Yatim Arab Saudi Mohammed bin Salman




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :