Selasa, 23/04/2024 20:59 WIB

Gus Menteri Apresiasi BNI dan BRI Ikut Salurkan Bantuan di Jombang

Terima kasih (BRI dan BNI) sudah berpartisipasi dalam upaya untuk meringankan dan saling berbagi di bulan Ramadan

Gus Menteri salurkan 1.000 paket bantuan melalui Yayasan Nurul Huda, Ngusikan. (Foto: Humas Kemendes PDTT)

Jombang, Jurnas.com – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar didamping istri, Lilik Umi Nasriyah, menyalurkan 2.000 paket bantuan sembako di Jombang, pada Sabtu (8/5).

Sebanyak 1.000 paket bantuan sembako dengan menggandeng Bank Rakyat Indonesia (BRI) Jombang disalurkan ke masyarakat Jombang melalui Rumah Mujahadah Pondok Pesantren Putri Al Khodijah 3, Denanyar.

Sementara 1.000 paket bantuan sembako lainnya hasil dari kerja sama dengan Bank Nasional Indonesia (BNI) Jombang yang disalurkan untuk masyarakat Jombang melalui Yayasan Nurul Huda, Ngusikan.

Dalam sambutannya, Abdul Halim Iskandar atau yang akrab disapa Gus Menteri ini mengharapkan bantuan yang sudah disalurkan dapat bermanfaat untuk warga masyarakat Jombang.

“Terima kasih (BRI dan BNI) sudah berpartisipasi dalam upaya untuk meringankan dan saling berbagi di bulan Ramadan. Semoga bermanfaat, dapat keberkahan, kesehatan, tidak kena Korona, dan semoga Korona bisa hilang,” ungkap Gus Menteri.

Selain menyalurkan paket bantuan sembako, Gus Menteri juga mengingatkan warga masyarakat Jombang untuk terus menerapkan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan. Ia tak ingin lonjakan kasus COVID-19 di India terjadi di Indonesia.

“Tetap pakai, masker, jaga jarak, jangan sembrono. Jangan sampai Indonesia ketularan India,” ujar mantan Ketua DPRD Jawa Timur ini.

KEYWORD :

Kinerja Menteri Desa Gus Menteri Jombang Bantuan BNI BRI




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :