Selasa, 23/04/2024 17:07 WIB

Peringatan Hari Buruh, Arnod Sihite: Syukuran Tanpa Turun ke Jalan

Jangan sampai Euforia Vaksinasi

Arnod Sihite, Wasekjen Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), Anggota LKS Tripartit Nasional.

Jakarta, Jurnas.com - Jelang peringatan hari buruh Internasional 1 Mei atau May Day 2021, para pekerja buruh khususnya dari Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) menegaskan tidak akan melakukan aksi turun ke jalan.

Wasekjen DPP KSPSI Pimpinan Yoris Raweyai, Arnod Sihite, mengatakan peringatan hari buruh tahun 2021 ini akan diisi dengan kegiatan refleksi dan syukuran, baik secara offline maupun online dengan protokol kesehatan yang ketat.

"Kami dari KSPSI dan serikat pekerja di dalamnya, tentunya sudah menghimbau semua anggota agar tidak melakukan aksi turun ke jalan sebagai bentuk peringatan hari buruh," ungkap Arnod Sihite kepada wartawan di Jakarta, Jumat (30/4/2021).

Arnod Sihite yang juga menjabat Ketua bidang Ketenagakerjaan dan Pengembangan Sektor Informal PPK Kosgoro 1957 menilai situasi saat ini sangat tidak memungkinkan adanya pengumpulan massa dalam jumlah besar.

Daripada berkerumun dalam peringatan May Day, akan lebih baik jika di lingkungan pabrik dan kantor semua tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan 3 M. (Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan).

"Jangan sampai Euforia Vaksinasi juga menjadi kontributor dalam abainya protokol kesehatan di wilayah kerja pabrik ataupun perkantoran. Seperti yang kita lihat di kantor pemerintah provinsi DKI Jakarta yang belakangan mulai meningkat," ungkapnya.

Dalam rangka peringatan hari buruh, Arnod menjelaskan, KSPSI mengadakan pemotong tumpeng syukuran, kegiatan sosial yang digandeng dengan peryaaan puasa sekaligus refleksi bersama untuk mengevaluasi gerakan buruh dan rencana-rencana yang akan dibuat ke depan.

"Intinya kita tidak ingin agar Covid-19 ini makin menjadi-jadi. Kita utamanya mendukung pemerintah sehingga Covid-19 ini bisa mereda dan ekonomi kita akan terus tumbuh. Muaranya tentu pada kesejahteraan buruh," pungkas Arnod yang adalah juga anggota LKS Tripartit Nasional tersebut.

KEYWORD :

Arnod Sihite KSPSI May Day Covid-19 LKS Tripartit Nasional




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :