Jum'at, 26/04/2024 04:11 WIB

Kementan dan Komisi IV DPR Dukung Pengembangan SDM di Kabupaten Siak

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan bahwa dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan Nasional, diperlukan SDM yang berkualitas. Terutama penyuluh sebagai garda terdepan.

Kementan melalui Bapeltan Jambi, salah satu UPT Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi petani dan penyuluh di Kecamatan Siak, Kabupaten Siak, Minggu (28/2/2021).

Siak, Jurnas.com - Pengembangan SDM pertanian menjadi perhatian khusus Kementerian Pertanian. Untuk menjawab hal tersebut Kementan melalui Bapeltan Jambi, salah satu UPT Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi petani dan penyuluh di Kecamatan Siak, Kabupaten Siak, Minggu (28/2/2021).

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan bahwa dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan Nasional, diperlukan SDM yang berkualitas. Terutama penyuluh sebagai garda terdepan.

“Pertanian sangat penting dalam situasi apapun. Kalau perang, meskipun senjata canggih didukung prajurit terampil tidak ada artinya kalau perut kosong. Petani didampingi penyuluh harus memiliki keterampilan mumpuni guna memenuhi kebutuhan pangan rakyat,” tegas Mentan Syahrul.

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi berharap melalui kegiatan bimbingan teknis ini akan ada peningkatan kualitas sumberdaya petani dan penyuluh.

"Tapi tentunya tidak hanya kualitas SDM yang meningkat. Kita juga berharap kegiatan ini meningkatkan produktivitas pertanian yang tentunya akan mendukung ketahanan pangan," ujar dia,

Kegiatan Bimtek kerja sama dengan Komisi IV DPR-RI dipusatkan di Hotel Harmoni 21.

Hadir pada acara tersebut Kepala Bapeltan Jambi, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Siak yang diwakili Kasi Penyuluhan, Sekretaris Camat Siak, Owner Usaha Agribisnis Purwo Farm yang didapuk sebagai praktisi.

Bimtek diikuti 70 orang peserta yang terdiri dari petani milenial dan penyuluh Kecamatan Siak, Kabupaten Siak.
 
Kepala Bapeltan Jambi, Zahron Helmy mengungkapkan SDM pertanian akan mampu menjawab tantangan di masa pandemi ini.

“Dengan kerja bersama Kementan dan Komisi IV DPR RI terus memperjuangkan dunia pertanian salah satunya dengan kegiatan bimtek ini.Dengan begitu Kelompok tani dan gapoktan diharapkan bisa membangun kelembagaan ekonomi petani melalui korporasi. Petani milenial diwajibkan memiliki 1 unit usaha dan diharapkan mampu menjawab tantangan di masa pandemi,” ujar Zahron.
 
Kasi Penyuluhan Dinas Pertanian Kabupaten Siak, Budiman mengapresiasi kegiatan bimtek ini.

"Terima kasih dan apresiasi kepada komisi IV DPR RI dan Balai Pelatihan Pertanian Jambi atas pelaksanaan Bimtek di Kabupaten Siak. Diharapkan nanti materi yang telah disampaikan dapat diaplikasikan dilapangan," ujar Budiman.

KEYWORD :

Kementerian Pertanian Komisi IV DPR SDM Pertanian Siak




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :