Kamis, 25/04/2024 05:22 WIB

Boring di Rumah Saat Pandemi, Coba Ikut Kegiatan Ini

Eksplorasi hobi baru yang bisa dilakukan tanpa beranjak keluar dari tempat tinggal menjadi pelarian sebagian orang demi menghilangkan rasa monoton akibat waktu yang saat ini lebih banyak dihabiskan di rumah saja.

Ilustrasi makanan

Jakarta, Jurnas.com - Ketidakpastian yang terjadi selama pandemi membuat work from home marak digaungkan oleh banyak kantor, terutama di kota-kota besar. Kemajuan teknologi yang memungkinkan tetap berjalannya komunikasi serta koordinasi virtual kini menjadi andalan. Tak hanya bekerja, kegiatan bersosialisasi dengan teman maupun sanak saudara pun kini perlahan beralih ke bentuk digital.

Keadaan yang membuat akses keluar rumah yang drastis menurun mulai membuat jenuh sebagian orang. Eksplorasi hobi baru yang bisa dilakukan tanpa beranjak keluar dari tempat tinggal menjadi pelarian sebagian orang demi menghilangkan rasa monoton akibat waktu yang saat ini lebih banyak dihabiskan di rumah saja.

Area dapur yang juga menjadi salah satu tempat yang paling sering dijelajahi. Memasak jadi salah satu aktivitas favorit untuk mendistraksi diri dari ketegangan yang tercipta karena pandemi.

Tak hanya sebagai distraksi, di sisi lain, pandemi yang memaksa banyak orang untuk tetap di rumah saja pun seakan menyadarkan bahwa keahlian masak adalah jenis kemampuan yang perlu dikuasai.

Adanya keterbatasan untuk membeli makanan maupun bahan masakan di luar rumah membuat kita harus pintar-pintar memutar otak demi mengkreasikan bahan yang ada untuk dapat disantap.

Dari sisi finansial pun, pengeluaran bisa lebih terjaga dengan memasak makanan yang tetap sesuai dengan selera dengan harga bahan terjangkau dan bisa diatur sendiri sesuai bujet. Penghematan rumah tangga adalah salah satu fokus utama masyarakat, karena dengan ketidakpastian industri selama pandemi ini, keuangan adalah suatu hal yang harus dijaga ketat.

Segala keterbatasan tersebut pun tak ayal membuat banyak orang yang mulai berpikir untuk menjual makanan-makanan simpel yang bisa dibuat di rumah demi mempertahankan kondisi ekonomi keluarga.

Untuk mengakomodir hal ini, ENDEUS.TV sebagai salah satu platform memasak mengeluarkan inisiatif kelas memasak yang bertujuan untuk mengajarkan audiens membuat makanan-makanan yang dapat dijadikan usaha kecil-kecilan.

Kelas memasak ENDEUS.TV yang bertajuk `Masak Bareng Endeus` akan diadakan untuk pertama kali pada tanggal 27 Februari 2021 ini.

Diadakan secara virtual dan tanpa biaya apapun, Masak Bareng Endeus perdana ini akan mengajak para peserta untuk bersama-sama membuat Mentai Rice yang memang tengah menjadi makanan favorit masyarakat.

ENDEUS.TV berharap, dengan adanya kelas memasak ini para peserta dapat mulai membangun usaha makanan mereka sendiri. Jika tertarik untuk mengikuti Masak Bareng Endeus ini, kamu bisa mendapatkan detail lengkapnya dengan mengunjungi website ENDEUS.TV atau cek akun media sosial ENDEUS.TV di Instagram maupun Facebook

KEYWORD :

Belajar Memasak Pandemi Covid-19




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :