Jum'at, 04/07/2025 21:46 WIB

Akhir 2020, Sinovac Target Produksi 600 Juta Dosis Vaksin

Kabar tersebut disampaikan setelah Sinovac Biotech mendapatkan suntikan dana sebesar US$515 miliar dari Sino Biopharmaceutical Limited, pada Senin (7/12).

Ilustrasi vaksin (foto: google)

Beijing, Jurnas.com - Perusahaan farmasi China, Sinovac Biotech, menargetkan produksi 600 juta dosis vaksin Covid-19 pada akhir tahun ini.

Kabar tersebut disampaikan setelah Sinovac Biotech mendapatkan suntikan dana sebesar US$515 miliar dari Sino Biopharmaceutical Limited, pada Senin (7/12).

Firma penelitian medis asal Hong Kong itu menyebut investasi diberikan untuk pengembangan dan produksi CoronaVac, salah satu kandidat vaksin paling canggih dari Sinovac.

Sinovac, salah satu produsen vaksin terkemuka China, mengatakan dana tersebut akan digunakan untuk "pengembangan lebih lanjut, perluasan kapasitas dan manufaktur" dari CoronaVac.

Dikutip dari AFP, Sino Biopharmacies akan menerima 15 persen saham di anak perusahaan Sinovac, Sinovac Life Sciences, berdasarkan perjanjian.

Meskipun regulator belum menyetujui vaksin China untuk distribusi massal, negara tersebut telah menyetujui beberapa kandidat lanjutan untuk penggunaan darurat.

Sejak Juli, masyarakat dari kalangan pegawai negeri hingga mahasiswa internasional telah diberikan suntikan.

CoronaVac sedang diuji di beberapa negara termasuk Brasil, di mana uji klinis tahap akhir telah dimulai kembali setelah mengalami kemunduran pada November lalu, ketika seorang sukarelawan mengalami insiden yang merugikan.

"Vaksin itu telah mencapai tonggak penting dalam uji klinis di Asia dan Amerika Latin," kata CEO Sinovac Yin Weidong dalam pernyataannya.

Perusahaan sebelumnya mengatakan hampir semua karyawannya dan keluarganya telah secara sukarela menerima vaksin.

Sinopharm, pembuat vaksin China lainnya, mengatakan pada November bahwa hampir satu juta orang telah menggunakan vaksin Covid-19 eksperimentalnya.

Minggu lalu Inggris menjadi negara Barat pertama yang menyetujui vaksin untuk penggunaan umum, menekan negara lain untuk segera mengikutinya.

KEYWORD :

Sinovac Vaksin Covid-19 China




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :