Jum'at, 26/04/2024 04:28 WIB

Akhirnya Jokowi Panggil Politisi Nasdem ke Istana

Syahrul Yasin Limpo adalah pria kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan, 16 Maret 1955.

Mantan Gubernur Sulawesi Selatan, Syahrul Yasin Limpo (Foto: Desca Lidya Natalia)

Jakarta, Jurnas.com - Mantan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo menjadi orang kedua yang hadir ke Istana Kepresidenan Jakarta menghadap Presiden Joko Widodo. Sebelumnya, Mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Mengenakan kemeja putih dan celana hitam, Syahrul tiba pukul 09.32 WIB. "Saya dihubungi sekitar pukul 22.00 WIB kemarin untuk hadir dan bertemu Bapak Presiden hari ini," ujarnya.

Syahrul Limpo mengatakan, kedatangannya sudah seizin Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.  Dan dirinya menyatakan siap jika diminta menjadi menjadi menteri.

"Saya juga sudah izin Ketua Umum Surya Paloh dan diminta pakai baju putih. NasDem total dari 2014, kan NasDem partai yang selalu bersama Jokowi," kata  Syahrul.

Syahrul Yasin Limpo adalah pria kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan, 16 Maret 1955. Adalah seorang politikus Indonesia yang pernah menjabat sebagai Gubernur Sulawesi Selatan dua priode dari tahun 2008 sampai 2018.

Pernah menjadi Ketua DPD Partai Golkar Sulawesi Selatan tahun 2009-2018. Kemudian pindah ke Nasdem tahun 2018 hingga sekarang.

Syahrul Limpo jadi orang ke 13 yang dipanggil Jokowi. Sebelumnya antara lain;

1. Mahfud Md

2. Nadiem Makarim

3. Wishnutama

4. Erick Thohir

5. Tito Karnavian

6. Airlangga Hartarto

7. Pratikno,

8. Fadjroel Rachman

9. Nico Harjanto

10. Prabowo Subianto

11. Edhy Prabowo

12. Sri Mulyani

KEYWORD :

Presiden Joko Widodo Rebutan Menteri Susunan Kabinet Jokowi Syahrul Yasin Limpo




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :