Rabu, 09/10/2024 16:59 WIB

Bom Bunuh Diri Mengguncang Pusat Ibukota Tunisia

Foto yang beredar di media sosial menunjukkan seorang wanita berkerudung sudah tewas bercelana panjang gelap

Polisi dan petugas pemadam kebakaran berkumpul di lokasi kejadian Bom bunuh diri yang mengguncang pusat ibukota Tunisia (Foto: Fethi Belaid/AFP)

Tunisia - Bom bunuh diri  mengguncang pusat ibukota Tunisia, Tunis pada Senin (29/10) sore. Dalam insiden tersebut, sembilan orang dinyatakan mengalami cedera.

Juru Bicara Kementerian Dalam Negeri Tunisia, Sofiene Zaag  membenarkan bahwa seorang perempuan 30 tahun meledakkan dirinya di dekat pusat perbelanjaan Le Palmarium di jalan Habib Bourguiba.

"Delapan polisi dan satu warga sipil terluka menyusul serangan bunuh tersebut," terang Zaag.

Menurut Radio Mosaique FM, perempuan tersebut menggunakan granat buatan tangan yang berisi sejumlah kecil bahan peledak.

Foto yang beredar di media sosial menunjukkan seorang wanita berkerudung sudah tewas bercelana panjang gelap, atasan berwarna merah jambu dan jaket pendek gelap dengan luka serius di pinggul kirinya dan perut tergeletak di tanah di daerah terpencil.

Di tempat kejadian, memang dipadati banyak orang, karena memiliki banyak kafe dan restoran serta hotel. Beruntungnya daerah itu memiliki keamaan ketak karena dekat dengan gedung-gedung pemerintah.

Hingga berita ini diturunkan  belum ada yang mengklaim bertanggung  jawab insiden tersebut. (Al Jazeera)

KEYWORD :

Bom Bunuh Diri Tunisia Perempuan Berkerudung




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :